Irmayulis

Irmayulis seorang guru yang mulai memulai karier tahun 2002. Perjalanan karier yang mengesankan. Lima tahun ke lima tahun membawa perubahan. Memasuki prio...

Selengkapnya
Navigasi Web

Pra Kata

Guru sebagai ujung tombak pendidikan. Kualifikasi pendidikan modal utama untuk berdiri di depan kelas. Ilmu yang didapat dasar sebagai pendidik. Upgrate pengetahuan, keterampilan gambaran guru yang berdedikasi. Memupuk karakter cahaya diri melindungi profesi mulia ini.

Guru diharapkan berinovasi untuk semua bidang keterampilan. Meraih ilmu dari segala penjuru.Berjuta ladang membentang menyediakan semua kebutuhan sang panutan siswa.

Dunia literasi berjamur bagai cendawan pagi. Sang pendidik bangsa harus sigap mengambilnya supaya tidak keburu layu. Pilih pilah dari sekian tawaran baik yang disuguhkan. Guru bukan sastrawan, tapi guru harus menulis. Guru bukan pujangga tapi harus meramu kata. Guru bukan penulis skenario tapi harus mampu membuat alur cerita. Guru bukan puitis tapi harus sanggup membuat diksi. Guru bukan pemantun tapi harus mampu menyampaikan pesan lewat sampiran dan isi. Guru bukan cerpenis tapi harus sanggup menyuguhkan khayalan. Guru adalah satu profesi, multy literat.

Kami, sebahagian dari Pendidik di Kota Arang. Kami mencoba memfaktakan fikiran yang berserabut. Menuangkan ide dan hayalan. Mengoreskan buah fikiran dan menyusun aksara.

Kami bukanlah M.Yamin atau Marah Rusli, tapi kami literat literat Sawahlunto yang bernaung di bawah atap Literasi. "Guru Penulis Sawahlunto". Walau kami bukan semuanya guru, tapi dari Guru kami dibesarkan. Buku ini sekelumit kisah kasih Guru untuk Guru.

Salah dan ketidak tepatan diksi merupakan kekurangan kami. Arahan, kritikan, masukan, dan motivasi pembaca yang kami harapkan.

"Setitik Ilmu Meramu Masa Depan" tajuk yang kami usung, semoga dengan judul "Penulis Bertutur Sekelumit Profesi Guru" dapat menjadi motivasi bagi kita semua.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Sukses selalu. Salam literasi

05 Mar
Balas

Salam kembali, Pak

05 Mar



search

New Post