Iin Cintasih

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

KISAH-KASIH SAGUSABU

Gerimis lagi. Tak apalah! Saya harus tetap berangkat untuk mengikuti pelatihan Sagusabu di Aula Bapeda Provinsi Banten. Ini kegiatan yang sudah lama dinanti walau saya pernah mengikuti hal serupa di Lembang. Kalau tidak sekarang kapan lagi ikut kegiatan serupa di daerah sendiri. Katanya pengen tambah pintar menulis meskipun buku pertama saya yang sudah terbit belum ada digenggaman saya.

Jika kita ingin lebih mendalami bagaimana cara menulis buku, disamping harus rajin mempraktekannya ya… harus sering juga mengikuti pelatihannya, walau masih ingat betul ketika pertama kali diminta untuk mulai menulis masih bingung, apalagi dalam waktu satu minggu minimal harus selesai satu BAB, Hai… menulis itu mudah, anda pasti bisa! Itu kata yang selalu diseru oleh Pak Eko Prasetyo, pemred Mediaguru.

Berangkat dari rumah tepat selesai melaksanakan ibadah shalat subuh, diantar oleh kekasih hati ke pasar modern BSD, sebentar saja menunggu di halte, teman yang membawa kendaraanpu tiba. Tancap gas mang…! Kecepatan 120 km/jam, wuih! kalau pikiran sedang normal tentu tidak akan berani dan pasti sudah berteriak “kurangi kecepatannya Aa”

Tepat pukul 07.30 tibalah kami di Komplek Perkantoran Pemerintahan Provinsi Banten, berkeliling mencari gedung Bapeda mengikuti kendaraan di depan kendaraan kami lumayan rumit juga, setengah berkeliling akhirnya kami menemukan juga tempat acara pelatihan Sagusabu Banten angkatan 1

Dag dig dug rasanya, sebelum acara pembukaan dimulai saya dapat berjumpa dengan bu Yully Rahmawati, Hello… sebentar saya tatap wajahnya terlebih dahulu, inikah ibu-ibu yang sering saya tanyai tentang kabar berita buku pertama saya. Ternyata benar, lalu Oh! ini Iin Cinta itu? seratus untuk bu Yully. Ngalor-ngidul plus-plus terselip curhat ini-itu, borong buku, ada handuk kecil, pin dan rompipun jadi sasaran. Anda ingin tahu kelanjutan kisahnya? Sabar…

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Lanjutkan..salam

19 Dec
Balas

Terima kasih suportnya. salam

19 Dec

Keren banget tulisannya. Sukses buat Bunda Aamiin. Sudah saya folow.

21 Dec
Balas

Salam litewrasi, Bu. Mohon difollback.

25 Jun
Balas

Alhamdulillah kita bisa silaturahmi di forum ini untuk bertukar literasi , jika tidak keberatan kopdar,sy ada opsi tempat kumpulnya patokan untuk pertemuan pertama yaitu masjid Istiqlal atau masjid Jaami dsarusaada,di G.maps patokannya buswayhalte Transjakarta Galur, nanti setelah bertemu saat selesai sholat, kita bru cari tempat lain di cafe atau tempat hangout lainnya .

01 Jan
Balas



search

New Post