Ilwati

Hj.Ilwati, S.Pd, M.MPd. Bertugas di MAN 2 Kota Payakumbuh-provinsi Sumatera Barat, sebagai guru kimia. ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Sanggupkah Aku Bangkit?

Melatih diri untuk membiasakan menulis setiap hari tidak selalu mulus. Walaupun sudah hati-hati, kadang hal yang tidak kita diinginkan terjadi juga.

Mengikuti tantangan menulis di gurusiana selama setahun tanpa jeda. Hal ini merupakan suatu tantangan yang sangat edukatif. Kenapa? Karena tidak semua gurusianer yang bisa lolos. Kesabaran dan kedisiplinan sangat dibutuhkan.

Setelah lolos tantangan menulis 365 tahun 2021, akupun lanjut mengukuti tantangan menulis 365 di tahun ini, yang dimulai 1 Januari 2022. Walaupun sudah ada pengalaman, kadang kesibukan dan kegiatan rutin, membuat aku setor tulisan di penghujung waktu.

Hal yang aku takutkan datang. Kejadian tersebut terjadi pada hari Kamis, 10 Februari 2022. Saat mau menyetor tulisan di gurusiana. Saat aku buka link gurusiana, ternyata blog gurusiana error. Aku tidak bisa masuk blog. Jantungku jadi berdegup kencang. Grup 365 pun heboh. Ternyata apa yang aku alami, gurusianer yang lain juga mengalaminya. Hatiku sudah mulai cemas. Kalau gurusiana masih terus error, berarti aku harus ikhlas jatuh di tangga 41. Apa yang disarankan oleh sobat-sobat, sudah aku coba, namun tidak mengubah tampilan di blog gurusiana. Tetap error. Aku terus berjuang , sampai batas terakhir di pukul 00.00. Namun tidak berhasil. Dengan berat hati, aku terpaksa remedi. Kembali ke titik nol. Tulang-tulangku terasa rapuh semua.

Apakah aku bisa bangkit lagi? Aku harus bisa menerima kenyataan ini. Apa yang aku alami, semua itu pelajaran buat diriku. Pasti Allah punya rencana tersendiri buatku. Apa itu? RahasiaNya..Hmm...

Tagur H.02#TantanganGurusiana

Payakumbuh, Sabtu 12 Februari 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

salam literasi, cerpen yg keren...

12 Feb
Balas

Tetap semangat bu cantik, yakin dibalik itu ada hikmahnya, salam sukses selalu

13 Feb
Balas



search

New Post