Indah Fermatasari, M.Pd

Indah Fermatasari, M.Pd adalah Guru di Sekolah Menengah Pertama Negeri 03 Bakam Kecamatan Bakam Kabupaten Bangka. Lulusan Sarjana Ilmu Keguruan dan Pendidikan M...

Selengkapnya
Navigasi Web

Antusias MGMP IPA Kabupaten Bangka dalam Tiga Kegiatan Praktikum

Puding Besar Bangka (16/11/2019) Pengurus dan anggota Musyawarah Guru Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (MGMP IPA) Kabupaten Bangka melaksanakan tiga kegiatan dalam pertemuan ke-4 di semester 1 tahun pelajaran 2019/2020.

Pukul 08.30 kegiatan di buka langsung oleh Ketua MGMP IPA Repinarsi, S.Pd, Bio. Beliau menyatakan bahwa pertemuan MGMP IPA seharusnya dilaksanakan di SMP Negeri 2 Sungailiat, namun karena di sekolah tersebut sedang melaksanakan kegiatan Bulan Bahasa, maka di alihkan ke SMP N 1 Puding Besar. "Meski demikian saya sangat mengapresiasi dua puluh anggota MGMP yang dapat hadir hari ini" tungkasnya.

Repinarsi juga menyatakan bahwa untuk agenda bulan Desember di minggu ke dua tetap akan dilaksanakan MGMP dengan agenda kegiatan serupa hari ini yaitu praktikum ke-2 kimia, fisika dan biologi. Tentunya materi yang berbeda dengan hari ini, dan LKPD yang dpilih secara klaster berdasarkan pemetaan LKPD dari setiap unit kerja masing-masing anggota sekolah " Lanjut beliau.

Sedangkan tiga agenda MGMP hari ini diantaranya adalah praktikum Kimia kemudian dilanjutkan kegiatan praktikum biologi, serta praktikum fisika.

Praktikum materi tentang Asam, Basa dan Garam mengawali kegiatan MGMP IPA kali ini. Semua Anggota sangat antusias dalam melaksanakan Praktikum. LKPD yang disajikan secara saintis di analisis dan didiskusikan.

Fasilitator praktikum tak lain adalah guru IPA sesuai keahliannya.

"Praktikum kimia kali ini tentunya bapak ibu yang telah pernah melaksanakan di sekolah" Tungkas Indah Fermatasari, M.Pd sebagai fasilitator.

Hal sama di utarakan oleh Waryuniarta, S.Pd selaku fasilitator praktikum biologi tentang mengamati preparat dengan mikroskop cahaya, dan Puji, S.Pd fasilitator Fisika yang secara prosedural dan telaten dalam praktikum Fisika mengenai Penggunaan Jangka Sorong dan Mikrometer Skrup.

Sungguh antusias ya bapak ibu MGMP IPA pada pertemuan ke -4 ini. Meski dalam satu praktikum dipresentasikan oleh dua perwakilan kelompok saja, hasilnya maksimal. Namun semua dapat mempresentasikan dengan apik. Semua menggambarkan 4C di abad 21.

Kegiatan praktikum berlangsung hingga pukul 14.00 WIB.

"Bapak ibu MGMP , LKPD masing-masing kelompok silahkan dikumpulkan, LKPD ini akan kita jadikan produk hasil kreativitas bapak ibu pembelajar hari ini, semoga tetap semangat hingga di pertemuan berikutnya ya" ucap bu Ketua MGMP IPA Kabupaten Bangka ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post