Iwan Setiadi

Guru Matematika pada Madrasah Aliyah Al Wathoniyah 43 Jakarta. Makin gemar belajar menulis setelah bergabung dengan gurusiana. Salam literasi...

Selengkapnya
Navigasi Web
Sinopsis Alwi, The Last Standing Man
Foto: Dok, Pribadi

Sinopsis Alwi, The Last Standing Man

#Hari ke_31 Tantangan Menulis 60 Hari Gurusiana

Kecerdasan siswa zaman now tidak lagi dilihat dari skor IQ tinggi. Siswa yang memiliki IQ tinggi belum tentu mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman. Oleh karena itu IQ tinggi bukan jaminan kesuksesan siswa di masa depan.

Alwi seorang siswa Madrasah Aliyah kelas XII-IPS. Memiliki nilai raport pas-pasan untuk semua mata pelajaran. Bahkan beberapa nilai mata pelajaran ada yang kurang. Keseharian Alwi di sekolah jarang berbicara sehingga seringkali dirundung oleh teman-temannya. Suatu hari ia bertingkah laku aneh saat jam istirahat sekolah. Guru dan teman-temannya dibuat panik. Dibalik sifat Alwi yang pendiam, ternyata tersimpan kecerdasan yang tersembunyi. Ia dan guru Matematikanya membuat rencana di acara pelepasan.

Akankah rencana ini berhasil? Apakah rencana Alwi ini mampu merubah pandangan beberapa guru dan teman-temannya di sekolah? Kisah dalam buku ini memberikan gambaran makna kecerdasan. Agar orang tua dan guru menyadari bahwa setiap anak/murid cerdas.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post