Iyun Damanique

A happy single lady ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Siapa Pelakunya?

Siapa Pelakunya?

Tengah hari matahari persis diatas kepala. Ruangan kantor guru sepi karena yang lain masih menjalankan tugasnya mencerdaskan anak bangsa. Hanya terlihat beberapa guru dengan kesibukan di mejanya masing-masing, termasuk dengan Bu Lisa. Keheningan itu tiba-tiba dikejutkan oleh kedatangan seorang siswa yang bertubuh agak besar, Beni namanya. Seragam olahraganya kelihatan kotor dan sepertinya basah bermandikan keringat. Dia berlari menuju ke arah meja Bu Lisa. Anak itu menangis keras. Guru-guru yang berada di ruangan itupun kaget melihat kejadian ini.

Bu Lisa mencoba menenangkan anak itu. Guru yang lain mulai mendekat ke meja Bu Lisa. Mereka juga ingin tahu apa yang sedang teejadi sebenarnya. Sambil terisak Beni menjelaskan dengan nafas yang terburu dan emosi yang masih tinggi. Hal ini terlihat dari kalimat dan intonasi bicaranya. Belum selesai dia menjelaskan dengan lebih terperinci masuklah bapak olahraga, Pak Dono, yang seketika berteriak memanggil nama anak itu, keras sekali. Seketika Beni beringsut mundur mendekati Bu Lisa. Pak Dono mendekat. Dengan lantang Beni berkata,"Aku tidak terima dengan tuduhan dan perlakuan Bapak kepadaku. Aku tidak salah." Masih dengan suara yang penuh emosi. Kemudia dia berlari keluar disusul oleh Pak Dono. Syukurnya guru lain sempat menghalangi dan mendinginkan Pak Dono.

Tak berapa lama datanglah beberapa siswa bergerombolan. Suara mereka riuh. Semakin lama suara itu semakin dekat terdengar. "Pak Dono, ini yang melempar Bapak tadi." Suara-suara itu akhirnya telah menyelesaikan kesalahpahaman ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Nampak kali ya, guru olah raganya garang hehehee....tapi ide ceritanya bagus de, sering kita lihat di sekolah.

27 Jun
Balas

Nampak kali ya, guru olah raganya garang hehehee....tapi ide ceritanya bagus de, sering kita lihat di sekolah.

27 Jun
Balas

Kereeen bu Iyun...kejadian yg sering terjadi di sklh...

27 Jun
Balas

Ditunggu kelanjutanya

27 Jun
Balas



search

New Post