Joko Maryanto

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Teacherpreneur, WHY NOT?

Teacherpreneur, WHY NOT?

Kenalkan, namaku Joko Maryanto. Saya seorang guru Biologi di SMA N 1 Boyolali. Salah satu sekolah favorit di Kota Boyolali, Jawa Tengah. Saya bertugas sejak 2015, sebelumnya saya mengajar di SMA N 3 Boyolali. Sebagai seorang guru, saya berusaha untuk profesional. Untuk menjadi guru profesional memang tidaklah easy. Guru harus Memiliki Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan. Misalnya memiliki pengembangan diri, karya ilmiah atau karya inovatif. Alhamdulillah, pada tanggal 28 sd 31 Agustus 2017 P4TK IPA mengadakan Bintek Literasi penulisan buku. Saya fikir, inilah moment tepat untuk mengembangkan profesionalisme guru. Dengan ikut kegiatan tersebut, saya berharap mampu membuat karya buku. Minimal 1 buku harus bisa saya buat, hatiku berkata demikian.

Selain sebagai guru, bersama istri sejak 2008 kami memiliki usaha bisnis. Tidak jauh dari dunia pendidikan, yaitu bimbingan belajar dan sekolah PAUD-TK. Dalam hatiku berkata, teacherpreneur. YAH....teacherpreneur. sesuai yang didengungkan pak Jokowi, Indonesia masih butuh banyak wirausahawan.

Teacherpreneur, tetap jadi guru, tetap berbisnis. Mengapa tidak? Saya memiliki bimbingan belajar. Namanya Pusat Les Privat SMART Centre. Melayani siswa dari TK, SD, SMP dan SMA untuk semua mata pelajaran. Tahun pelajaran 2017/ 2018 memiliki murid 400-an orang. Jumlah guru ada 32 orang, dibantu 2 Staff. Selain bimbel, saya juga punya sekolah, 2 PAUD dan 1 TK. Namanya PAUD – TK Alam SMART Centre. Jumlah murid 62 anak. Sekolah ini sudah memiliki NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional) dan menerima dana BOP tiap tahunnya. Tahun 2016 kemarin, bersama bapak/ibu guru kami membuat KSPPS BMT SMART Centre mandiri. BMT ini melayani jasa keuangan untuk guru, siswa dan orang tua SMART centre.

Kembali ke topik guru profesional, saya ingin tetap jadi guru dan tetap bisa menjalankan bisnis. Maka teacherpreneur adalah sebuah tantangan, dengan Doa, usaha dan dukungan keluarga semoga saya bisa melakukan semua dengan APIK. Kata istriku, Abi kamu pasti BISA!

Penulis adalah peserta Bintek literasi P4Tk

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Hebat....luar biasa

29 Aug
Balas

Hehehe...mksh bu komentarnya....yg penting sdh dpt "menulis" sesuai arahan pak eko...:-)

30 Aug



search

New Post