JUFRIYADI, M.Pd

Seorang anak petani dari sebuah desa kecil di Kota Payakumbuh yang mengabdi sebagai pendidik di Kab. Pesisir Selatan....

Selengkapnya
Navigasi Web
Malas Itu Pangkal Bodoh

Malas Itu Pangkal Bodoh

#TantanganGurusiana ke 267

#Kolom

Malas itu sifat buruk manusia. Banyak orang yang tidak menyukainya. Tapi tidak sedikit pula yang terbiasa dengan sifat malas itu. Sifat ini terlihat dari sikap kurangnya perhatian dan tanggung jawab terhadap tugas yang diembannya. Biasanya disebabkan karena rendahnya motivasi dan tidak jelasnya tujuan melakukan sesuatu.

Dari dulu kita sudah sering mendengar kata-kata bijak tentang malas ini. Dalam hal belajar sifat malas sangat disalahkan, karena malas itu penyebab kebodohan. Kita yakin tidak ada orang yang ingin bodoh. Untuk itulah makanya kita belajar. Tapi sayang sifat malas seringkali menjadi penghalang dalam belajar.

Seiring dengan itu rajin adalah sifat baik. Dipastikan semua orang menyukainya, bahkan orang malaspun juga sering memuji orang yang bersifat rajin. Kerajinan terlihat dari tingginya kemauan dan motivasi dalam melakukan sesuatu. Waktunya lebih banyak digunakan untuk bekerja yang diyakininya bermanfaat dalam kehidupannya.

Dalam hal belajar rajin sangat dianjurkan sekali, bahkan menjadi suatu keharusan. Rajin itu membuat seseorang menjadi pintar. Bisa dikatakan semua orang ingin pintar. Makanya seringkali guru dan orang tua memberikan nasehat untuk selalu rajin. Namun untuk jadi rajin itu tidak semudah menyebutnya.

Malas pangkal bodoh, rajin pangkal pandai. Kata-kata bijak yang sangat sederhana, mudah dipahami tapi ternyata cukup sulit untuk diterapkan.

#BerlatihTerusMenulis

24/09/22

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Yups...ulasan yang keren

25 Sep
Balas



search

New Post