Juli Astati

Salam kenal, Saya pendatang baru di gurusiana. Saya seorang guru SD dari kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat Motivasi ikut gurusiana karena dorongan seor...

Selengkapnya
Navigasi Web
Cahaya dari Q.S Al-Kahfi
Photo dari Ig @fiqihwanita_

Cahaya dari Q.S Al-Kahfi

#Tantangan Gurusiana

Tantangan hari ke 23

Pada dasarnya semua ayat Al-Qur'an itu bagus dan memiliki makna masing-masing. Namun ada beberapa surat yang dianjurkan membacanya pada waktu tertentu. Misalnya Quran Surat Al-Kahfi. Surat ini dianjurkan dibaca setiap malam Jumat sampai waktu ashar di hari Jumat nya.

Hadist tentang Quran Surat Al-Kahfi :

1. "Barang siapa yang membaca Al-Kahfi pada malam Jumat, dia akan disinari cahaya antara dia dan Kakbah". (HR. Ad Darimi)

2. "Barang siapa yang membaca Al-Kahfi pada hari Jumat, dia akan disinari cahaya diantara dua Jumat". (HR. An Nasa'i dan Baihaqi)

Quran Surat Al-Kahfi adalah surat yang ke 18 dengan jumlah ayat 110. Kata Al-Kahfi memiliki arti Gua, sesuai dengan cerita tentang diturunkannya surat Al-Kahfi tersebut.

Banyak kisah tauladan yang diceritakan dalam Quran Surat Al-Kahfi ini. Salah satunya bercerita tentang kisah tujuh orang pemuda yang hidup di masa pemerintahan yang tidak beriman. Raja yang memimpin pada masa itu berlaku zalim dan memaksa warganya untuk ikut pada agama yang ingkar. Ketujuh pemuda tadi bersembunyi ke dalam gua. Mereka berdoa dan meminta perlindungan kepad Allah SWT. Sehingga Allah menunjukkan kekuasaanNya dengan menjadikan ketujuh pemuda tersebut tertidur selama 309 tahun.

Karena keistimewaan Quran Surat Al-Kahfi ini maka luangkanlah waktu untuk membacanya setiap malam Jumat. Seandainya tidak mampu menamatkan sampai ke 110 ayatnya, boleh disambung sampai waktu ashar di hari Jumatnya datang.

Dari salah satu postingan yang di upload Ig Fiqihwanita_, berikut tips cara agar bisa menamatkan Qur'an Surat Al-Kahfi :

1. Setelah magrib hari Kamis bacalah ayat 1-31 ( tentang Ashabul Kahfi)

2. Setelah isya hari Kamis bacalah ayat 32-59 (kisah tentang 2 pemilik kebun)

3. Setelah subuh hari Jumat bacalah ayat 60-83 (cerita Nabi Muda dan Khaidir)

4. Setelah Dzuhur hari Jumat bacalah ayat 84-110 (kisah Dzulkarnain, Ya'juj dan Ma'juj)

Semoga kita bisa mengamalkannya setiap minggunya. Aamiin yaa rabbal'alaamiin ...

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga kita termasuk orang2 yang menghidupkan malam dg bacaan quran

21 Feb
Balas

Aamiin yaa rabbal'alaamiin ...

22 Feb



search

New Post