Hj. Juliesti

Guru dan Koord. Green School~ SMPN1 Lima Puluh Kab. Batu Bara Sumatera Utara. Penggiat Literasi Kab. Batu Bara. Pengurus bid. Diklat IPPSU. Pengurus bi...

Selengkapnya
Navigasi Web
Literasi General  vs Literasi Religy ( Tantangan Hari Ke 4 )

Literasi General vs Literasi Religy ( Tantangan Hari Ke 4 )

Literasi itu identik dengan membaca, menghitung, memperoleh informasi yang menbuat si pembaca menjadi pintar, memiliki rasa puas, bahagia dan ketenangan.

Banyak orang sering lupa bahkan melalaikan manfaat literasi itu, sehingga malas atau arogan melakukannya. Padahal itu adalah jendela dunia maupun akhirat.

Literasi general, ada meliputi numeral, sains, ekonmi, teks, dan lain-lain, ada di sekitar kita. Sangat besar artinya dalam kehidupan ini. Tak sedikit orang yang sudah menikmatinya. Ia tidak pernah merasa puas dengan apa yang sudah dimilikinya. Waktunya habis di depan gadget untuk mencari dan memperoleh informasi tentang apa saja yang ada di dunia.

Literasi religy meliputi informasi yang berkaitan dengan ibadah sehari-hari, seperti kitab suci yang dimiliki semua penganut agama yang ada di bumi ini. Dalam Islam ada Al Qur'an dan hadist. Ini adalah bacaan yang membuat pembacanya memiliki ketentraman, ketenangan dan kesejukan akan kalam Illahi. Dengan ini ia akan selalu bersyukur akan kebesaran sang Khaliq dengan segala firman Nya. Ia juga akan selalu mawas diri untuk semua larangan dan perintah Nya.

Bagaimana dengan kita, sudahkah melakukan keduanya? Atau mana yang sering atau rutin dilakukan ? Jawabannya tergantung pada hati kita masing-masing. Man jadda wa jada.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantab bund, literasi religi berpahala pula ya..

24 Jan
Balas



search

New Post