jumaro alhamami

Nama Jumaro lahir di Ciamis, 10 April 1963 Pekerjaan Dosen di SDN 4 Muktisari Desa Muktisari Kec.Langensari Kota Banjar Jawa Barat. Riwayat Pendidi...

Selengkapnya
Navigasi Web

Gurusiana Mengisi Kesibukan Setelah Purna Tugas

Tinggal menghitung hari menikmati masa-masa purna tugas, satu persatu teman yang dulu selalu bersama baik Guru teman sekantor, maupun teman satu Kelompok Kerja Guru , selesai tugas atau purna bakti, rasanya kehilangan teman, memang benar, kadang sesekali saya berkunjung kepada teman-teman yg telah purna tugas, sambil melihat kesibukan apa yang mereka kerjakan, dari sekian banyak teman yg telah purna tugas, mereka menyibukkan diri masing-masing, ada yg bertani, berternak, berdagang, mereka tidak ingin membuang waktu mubadzir begitu saja, mereka ingin mengganti tugas rutinitas , dengan rutinitas pekerjaan yang lain.

Banyak teman juga mempersiapkan waktu atau telah terprogram menghadapi purna bakti , planing/ dipersiapkan , agar jangan sampai setelah purna nantinya tidak memiliki kesibukan / pekerjaan, karena sadar memang hidup ini harus memiliki kesibukan , agar tidak " Nglangut " istilah jawa, atau nganggur totol, karena akan berdampak pada kesehatan fisik dan jiwa.

Sebenarnya masa purna bakti , adalah suatu masa habis waktu pengabdian, mereka diberikan hak untuk menikmati kebebasan dalam arti kemerdekaan meninggalkan rutinitas kerja, karena dianggap cukup umur/usia oleh pihak pemberi kerja, pihak pemberi kerja disini adalah pemerintah atau pihak swasta, untuk PNS Jabatan Fungsional usia purna yaitu 60 Th,Guru 60 berdasar Undang-undang Pasal 40 ayat 4 UU No.4 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen

Untuk PNS Jabatan Struktural TNI dan Polri Batas Usia Pensiun ( BPU ) adalah 58 Th berdasar Undang-undang Perwira TNI 58 Pasal 75 UU No. 34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia .

Sedangkan Untuk Polri ( BPU )POLRI 58, Pasal 30 ayat 2 UU No. 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Bagi saya PNS kelahiran 1963, berarti Tahun 2023, saya sudah Batas Usia Pensiun, yaitu mencapai Usia 60 Th, dan berarti saya harus memplening kegiatan yang harus saya lakukan untuk mengisi hari-hari purna tugas, dan saya berencana untuk mengisi kegiatan pensiun yaitu dengan fokus menulis di gurusiana menjadi pilihan terbaik.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Waktu luang diisi nulis jadi berkah

08 Dec
Balas

Insya Alloh, ya cari kesibukan

09 Dec

Tetap ngisi waktu dengan yang bermanfaat yah Pak. Sukses selalu dan barakallahu fiiik

03 Dec
Balas

Amin, Insya Alloh, trima kasih,sukses kembali

04 Dec
Balas



search

New Post