Mr Jun

Lahir di Kota Bulukumba,(1992) Sulawesi Selatan. Akrab di panggil dengan sebutan Mr Jun. Bergabung di Media guru lewat pelatihan sagusabu Ang Ke-2 di Makassar S...

Selengkapnya
Navigasi Web
WEBINAR MEDIA GURU III MELAHIRKAN GURU PENGGERAK BARU

WEBINAR MEDIA GURU III MELAHIRKAN GURU PENGGERAK BARU

Webinar Media Guru III dengan mengangkat tema "Guru Penggerak Menjawab," menarik perhatian bagi kalangan pendidik. Pasalnya pada kegiatan tersebut menghadirkan empat narasumber yang merupakan Guru Penggerak. Masing-masing narasumber akan memaparkan tentang pengalaman dan perjuangannya dalam menggerakkan literasi di daerahnya masing-masing. Empat narasumber tersebut adalah sebagai berikut :

1. Alphian Syahruddin, S. Pd.,M.Pd. (Guru SDN Kompleks IKIP 1 Makassar, Sulawesi Selatan) memaparkan materi tentang Guru Penggerak Memimpin Perubahan Memanjukan Pendidikan di Sulawesi Selatan.

2. Dian Intan Marsifa Fauzia, S. Pd.SD. (Guru SDN 25 Membalong Bangka Belitung) dari Laskar Pelangi memaparkan tentang menjadi Guru Penggerak dengan Triple Action (3 Act), Self Action, School Action, and World Wide Action.

3. Elly Alpes Jusa, S. Pd. (Guru SMPN 1 Bandar Negeri Suoh, Lampung Barat) memaparkan pengalaman mengabdi di daerah 3T dengan memanfaatkan lingkungan sebagai sumber belajar. Kemudian dirangkum dalam sebuah buku berjudul 365 Hari Mengabdi di Pekarangan Negeri.

4. Tri Sulistini, S. Pd.,M.Pd. (Guru SMPN 6 Pamekasan, Jawa Timur) memaparkan tentang Self Direction Bekal Awal Menjadi Guru Penggerak.

Kegiatan webiner mediaGuru III bekerja sama dengan Oredoo Indosat tersebut digelar Rabu, 06 Mei 2020 kemarin dan berlangsung pukul 09.00-11.00 WIB yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai daerah. Kegiatan tersebut terlaksana melalui aplikasi zoom.

Acara tersebut langsung dipandu oleh CEO MediaGuru dalam hal ini H. Mohammad Ihsan. Dalam paparannya, CEO menyampaikan bahwa guru-guru di Indonesia tidak lagi susah dalam menulis dan menghasilkan karya buku. Selain itu, lewat vicon CEO dengan semangatnya mengumumkan bahwa guru-guru di tanah air mengikuti tantangan menulis setiap hari. sejak dirilis tantangan tersebut alhamdulillah periode januari hingga april 2020 sebanyak 555 orang kategori piagam biru yang berhasil menulis dalam kurun waktu 30 hari tanpa henti. Kemudian sebanyak 209 orang kategori perak yang berhasil menulis selama 60 hari tanpa jeda. Dan amazingnya adalah sebanyak 133 orang kategori piagam emas yang berhasil melaju kencang menulis selama 90 hari tampa remedi. Hal tersebut merupakan aktivitas yang luar biasa dan hanya bisa digerakkan oleh mediaguru di bawah komando Pak CEO H. Mohammad Ihsan. Barakallah.

Ada hal yang menarik dan membangkitkan semangat para peserta webinar. Yakni pernyataan CEO. Beliau mengatakan bahwa guru penggerak merupakan pemimpin perubahan. Setelah menyampaikan ucapan selamat hari pendidikan nasional dan selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menjalankan, beliau memberikan kesemptan kepada Keynote Speaker dalam hal ini Bapak Praptono,M.Ed, Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan dan Pendidikan Khusus.

Dalam sambutannya, Bapak Praptono,M.Ed menyampaikan ucapan terimakasih kepada CEO Mediaguru karena telah menggerakkan para guru untuk menulis. Dalam pemaparan beliau, ia mengajak seluruh peserta agar sama-sama meningkatkan kualitas SDM dengan begitu skor pisa juga akan meningkat. Peningkatan SDM unggul harus bersifat holistik dan tidak berfokus pada kognitif saja. Ungkapnya. Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa salah satu strategi dalam meningkatkan pisa Indonesia adalah memaksimalkan peran guru-guru penggerak. Terakhir, beliau menyampaikan ucapan terimakasih dan senang dengan statemen CEO tentang guru penggerak.

Setelah mendengarkan sambutan dari keynote speaker, acara berlanjut dengan mendengarkan pemaparan empat narasumber. Empat narasumber telah memaparkan materi dengan baik. pengalaman-pengalaman yang disuguhkan oleh narasumber benar-benar membuat semangat kembali memuncah. Seperti yang dipaparkan oleh Alphian Syahruddin, S. Pd.,M.Pd. Guru SDN Kompleks IKIP 1 Makassar, Sulawesi Selatan. Pada slide pertama beliau menuliskan bahwa “Bersama meraih puncak” dan slide berikutnya ia menyampaikan bahwa Setiap Gerakan Pasti Butuh Motor Penggerak, dan Mediaguru adalah motor penggeraknya. Pak Alphian sukses membangkitkan semangat para peserta untuk terus bergerak. Ia menyampaikan lewat slide tentang awal mula berkenalan dengan Mediaguru kemudian bismillah menggerakkan guru-guru yang ada di Sulawesi Selatan. Hingga pada akhirnya aktivitasnya dalam menggerakkan guru dalam literasi mendapat pengakuan dan dukungan dari berbagai pihak. Terahir, ia menutup materinya dengan kalimat pernyataan bahwa “Terus Bergerak atau Tidak Sama Sekali, Jika kita diam. Maka, Orang Lain Yang Akan Bergerak.” Sungguh materi yang luar biasa.

Setelah narasumber pertama menyampaikan materinya, CEO mempersilakan narasumber selanjutnya. Narasumber selanjutnya tak kalah hebat dari sebelumnya. Beliau menyampaikan materi dengan baik dan berbagi tips dalam menggerakkan guru.

Empat narasumber telah memaparkan materi dengan baik, dan para peserta pun bersaut-sautan lewat chat untuk melemparkan pertanyaan kepada narasumber. Wal hasil, CEO sedniri sedikit kualahan namun kepiawaian CEO dalam memandu acara hingga semua bisa diatasi dengan baik.

Acara webinar III telah selesai dan sukses digelar. Ratusan peserta meninggalkan vicon zoom dengan rasa yang tak biasa. Seolah kembali lahir semangat baru dalam menggerakkan dan berkarya untuk diri dan orang lain.

CEO pun menutup acara dengan berpesan kepada semua guru agar terus bergerak dan menemukan kemenangan seperti kemenangan yang ditemui oleh guru-guru penggerak sebelumnya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren sekali....

10 May
Balas

Terima kasih Kanda

10 May

Keren sekali....

10 May
Balas

Luar biasa Dinda. Keren en menewen

10 May
Balas

Terima kasih inspirasinya Bunda

10 May

Menawan Pak lengkap. Barakallah

12 May
Balas

Terima kasih bu

12 May

Mantap Daeng

11 May
Balas

Terima kasih Babang

12 May

Luar biasa, semangat untuk kita menjadi penggerak yaa pak...

10 May
Balas

Aamiin. Kata Pak Ceo Guru penggerak adalah pemimpin perubahan.

10 May

Keren reportasenya Mr Jun

10 May
Balas

Terima kasih bu

11 May

Siiiiiijp ah

10 May
Balas

Siiiiiijp ah

10 May
Balas

Terima kasih Pak

11 May

Mantap

11 May
Balas

Terima kasih ibu

12 May

Mantul Mr selamat menjalankan ibadah puasa

10 May
Balas

Terima kasih bu. Selamat menjalankan ibadah puasa

10 May

Mantap penjelasannya!

10 May
Balas

Terima kasih bu. Mari sama-sama bergerak

10 May

Mantab,pak

10 May
Balas

Terima kasih Bu

11 May



search

New Post