Linda Kurnia

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
MISTERI ALAS PURWO

MISTERI ALAS PURWO

Banyuwangi merupakan salah satu kabupaten terbesar yang ada di Jawa Timur. Berada di ujung timur pulau Jawa, kabupaten ini memiliki banyak tempat wisata yang unik dan luar biasa. Perkembangan pariwisata di Kota Gandrung ini sangat pesat karena didukung oleh mode transportasi yang sangat lengkap dan memadai. Seperti mode transportasi baik darat, laut, maupun udara. Banyuwangi juga memiliki tempat yang paling angker di Pulau Jawa. Tempat yang dimaksud adalah Alas Purwo, tempat ini diyakini bisa membawa seseorang ke dimensi lain. Menurut kepercayaan masyarakat setempat, Alas Purwo merupakan tempat paling angker dan dianggap keramat.

Berikut beberapa misteri menyeramkan yang ada di Alas Purwo. Pertama, Alas Purwo sering dijadikan sebagai tempat meditasi. Tidak bisa dipungkiri bahwa Alas Purwo adalah tempat yang kental dengan kemistisannya. Hal ini dibuktikan dengan adanya 40 Goa Keraton (Istana), Goa Mayangkara dan masih banyak lagi lainnya. Goa adalah tempat untuk meditasi, mencari inspirasi, dan bahkan mencari ilmu gaib. Tempat ini banyak dikunjungi orang untuk meditasi ketika malam satu suro. Kedua, Alas Purwo kerap kali dijadikan tempat pesugihan. Di Alas Purwo terdapat makam yang panjang sepanjang tujuh meter yang disebut makam Mbah Dowo.

Ketiga, jika anda bertanya kepada masyarakat Banyuwangi yang berada di sekitar Alas Purwo, banyak cerita orang hilang yang tak kunjung kembali. Sejauh ini, jenazah yang hilang di Alas Purwo belum ernah ditemukan sama sekali. Keempat, Alas Purwo diyakini sebagai tempat berkumpulnya makhluk gaib. Kebanyakan orang pintar atau biasa kita sebut paranormal mengatakan bahwa Alas Purwo adalah tempat yang paling berbahaya untuk dikunjungi. Pengunjung yang lengah dan berbuat buruk sehingga membuat penghuni hutan tersinggung akan disesatkan di hutan dan tidak bisa keluar. Itulah beberapa misteri yang mengerikan yang terjadi di Alas Purwo.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Salam literasi

14 May
Balas



search

New Post