Lista Uli Tamba

Bekerjalah dengan cinta, karena cinta dapat merubah segalanya.... Mengajar di SMPN 131 Jakarta Selatan...

Selengkapnya
Navigasi Web
TantanganGurusiana hari ke-361

TantanganGurusiana hari ke-361

Rindu ini Untuk Kalian

Saat ini sudah bulan Maret lagi. Sungguh sangat panjang rasanya menjalani pembelajaran hanya di rumah saja. Pandemi belum juga usai. Walau tidak disambut dengan ramah, namun sang virus terasa sangat betah tinggal di Indonesiaku.

Tahukah dia rasa yang berkecamuk dalam dada ini? Betapa rindunya hati ini menjalani rutinitas sebelum pandemi. Rindu merasakan bangun pagi-pagi untuk bersiap ke sekolah. Rindu bertemu dengan sesama rekan dan murid-murid kesayangan.

Kami memang masih bertemu. Tapi tidak di dunia nyata. Tatapan kami hanya melalui layar. Terkadang berbicara tanpa reaksi dari mereka. Tak jarang yang ditatap hanyalah inisial nama atau gambar kartun yang menjadi profil mereka, karena murid tersayangku tidak mengaktifkan videonya. Taukah kalian murid-murid kesayanganku, Bunda gurumu ini rindu bertatapan denganmu. Rindu celoteh dan sapamu. Rindu wajah-wajah panikmu ketika belum mengerjakan tugas yang diminta. Rindu keriuhan yang kalian lakukan jika ruangan kelasmu belum dimasuki oleh guru yang mengajar saat itu.

Untuk kalian murid-murid kesayangan, mari berjanji mulai saat ini. Aktifkan video kalian ketika sedang berzoom meeting denganku. Tampilkan wajah semangatmu walau sudah setahun ini terkurung di rumah. Bunda gurumu ini ingin bercengkrama layaknya dahulu kala. Jangan biarkan pandemi memberi jarak bagi kita. Bunda gurumu ini rindu kalian. Di setiap doa ini berharap kalian tetap sehat, tetap bahagia, tetap melalui pandemi ini dengan semangat. Berjanjilah muridku sayang, berjanjilah untuk Bunda Gurumu ini. Aku rindu kalian, rindu yang sangat dalam. Mari sama-sama kita berdoa, segeralah pergi pandemi yang tidak kita undang ini. Agar kita bertemu lagi di dalam kelas. Ruangan yang menyimpan banyak cerita di setiap harinya. Terimakasih murid kesayanganku, terimakasih untuk janji yang kau ikrarkan dalam hati dan doa yang kau lantunkan di setiap harimu.

L73TA

18.05, Rabu 100321

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Salam literasi

10 Mar
Balas



search

New Post