Lola arinoverizal

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Pembelajar sepanjang hayat

Pembelajar sepanjang hayat

Belajar sepanjang hayat

 

Alhamdulillah Allah beri kepercayaan kepada kami dengan menitipkan empat orang malaikat kecil. Tiga laki- laki dan satu perempuan. 

Anugerah besar yang harus dijaga dengan cinta dan iman. Padanyalah dititip segala harapan. Yang berujung dengan harapan tertinggi, berkumpul ditempat impian. Jannah terindah.

 

Lika- liku dalam membersamai mereka sungguh luar biasa. Banyak warna dan rasa.

Dengan segala keterbatasan kami sebagai manusia.

Apalagi mengambil profesi ini bermodal fitrah semata. Tanpa persiapan matang apalagi sekolah formal.

 

Beruntunglah kami dipermudah oleh teknologi

Berseliweran YouTube yang memiliki konten Parenting. Banyak kuliah online/ daring dengan tujuan mendidik orang tua agar bisa lebih profesional sebagai ayah / ibu. 

 

Setelah di dalami dan dipraktekkan, ilmu- ilmu yang didapat memang sangat mumpuni.

Bisa menjadi solusi dalam menata kebersamaan yang lebih baik.

 

Bagai mana tidak, bagaimana bisa sembuh kalau penyakitnya saja tak tau. 

Berkeluh- kesah disana- sini. Mayoritas yang disalahkan adalah anak. Jarang dari kami yang didaulat sebagai orangtua merasa bersalah.

Padahal hakekatnya mereka adalah kertas putih.

 

Menjadi orang tua harus menjadi pembelajar.

Karena zaman berubah, teknologi maju pesat, ilmu berkembang. Seyogiyanya lah kita mempersiapkan diri dengan perubahan ini.

" Ajarkanlah mereka sesuai zamannya"

Zaman Android masih pakai TV hitam putih!!!!

Kalah sainghlah kita, orangtua menjadi tak menarik dimata mereka.

Siasati zaman dengan cerdas, karna kita lebih dulu menghirup udara dibanding mereka.

 

Semua berproses. Jatuh, terjungkal bahkan mungkin tertelungkup berkali- kali adalah bagian dari prosea. Yang penting harus bangkit lagi.

 

Selama hayat dikandung badan, harapan itu selalu ada. Terus semangat. Semangat memperbaiki diri. Jangan peduli kata  mereka, apalagi iri dengan kesuksesannya. Itu hanya tampak mata, yang menjalani adalah kita. Yang baik ditiru yang lain buang saja. 

Semangat harus selalu dijaga. Dengan iman InsyaAllah terjaga. Kuatkan usaha lancarkan jalur langit. Orangtua pembelajar adalah wajib. 

 

 

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Terima kasih parentingnya. Sangat bermanfaat.

06 Jul
Balas

Sama- sama bu

07 Jul



search

New Post