Luluk Maslukhah

Untuk bisa menulis buku hanya ada 3 kata kunci: menulis, menulis dan menulis...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mengagumi Kekuasaan Allah Melalui Keseimbangan Asam Basa dalam Darah

Mengagumi Kekuasaan Allah Melalui Keseimbangan Asam Basa dalam Darah

Oleh: Luluk Maslukhah, S.Si., M.Pd.

(Guru Kimia SMK Negeri 3 Bondowoso)

Tantangan hari ke-75

#TantanganGurusiana

Berbagai reaksi kimia terjadi dalam tubuh manusia. Semuanya terjadi secara spontan tanpa ada campur tangan manusia. Begitu juga keseimbangan asam basa dalam darah, terjadi secara sistematis. Dengan demikian berbagai macam reaksi enzimatis dalam tubuh manusia dapat berlangsung secara optimal.

Keseimbangan asam basa merupakan homeostasis konsentrasi ion hidrogen [H+] pada cairan tubuh manusia. Beberapa jenis asam diproduksi secara terus menerus dalam matabolisme normal. Namun konsentrasi ion hidrogen dalam darah arteri tetap rendah. Normalnya 4x10-8 mEq/L. Meski demikian pengendalian [H+] dalam darah agar tetap normal tetap diperlukan mengingat terjadinya sedikit fluktuasi (naik turun) [H+] berpengaruh terhadap aktivitas enzim selluler.

Pengendalian konsentrasi ion hidrogen [H+] dapat juga dikatakan sebagai pengendalian pH darah. Kita biasa mengenalnya dengan sebutan penyangga. Sistem penyangga akan mempertahankan pH yang mungkin saja mengalami perubahan karena adanya penambahan asam maupun basa.

Terdapat empat macam sistem penyangga utama dalam kehidupan manusia yaitu pertama, sistem penyangga bikarbonat/asam karbonat (NaHCO3 dan H2CO3), kedua, sistem penyangga binatrium/mononatrium fosfat (Na2HPO4 dan NaH2PO4), ketiga, sistem penyangga dalam sel darah merah hemoglobin/oksihemoglobin (HbO2- dan HHbO2) dan keempat, sistem penyangga protein (Pr- dan HPr).

Sistem penyangga bikarbonat berperan lebih dari separuh kapasitas penyangga dalam darah. System penyangga fosfat berperan penting dalam sel darah merah dan sel tubulus ginjal. H+ yang dieksresi ke dalam kemih, disangga dengan fosfat. Karena hemoglobin yang tereduksi mempunyai afinitas kuat terhadap H+, sehingga kebanyakan ion-ion ini terikat dengan hemoglobin. Dengan demikian hanya sedikit H+ yang tetap bebas. Dengan demikian keasaman darah vena hanya sedikit besar dari keasaman darah arteri.

Ketika darah vena melalui paru-paru, hemoglobin menjadi jenuh dengan oksigen dan kemampuannya untuk mengikat ion H+ turun. Ion H+ dilepaskan kemudian bereaksi dengan bikarbonat menbentuk CO2, yang kemudian diekspirasi melalui paru-paru. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa system penyangga hemoglobin/oksihemoglobin menyangga system penyangga bikarbonat danasam karbonat. Sedangkan system penyangga protein terutama terdapat pada sel jaringan. Lebih dari separuh dari 70 mmol H+ yang dihasilkan dari proses diet sepenuhnya disangga oleh sel. Itulah sebabnya keseimbangan asam basa dalam tubuh manusia dapat berjalan dengan normal.

System penyangga dalam tubuh manusia ini sangat kompleks, tetapi dapat berjalan secara bersamaan dengan sempurna. Apa kita yang mengaturnya? Tentu saja tidak. Semua berjalan sesuai perintah Allah. Lalu masihkah kita pantas untuk tetap membangkang terhadap syariatNya?. Selagi nyawa masih lekat dibadan, ayo bersegera diri untuk memenuhi seruanNya.

Wallahua’lam Bis Showab.

Sumber: Price,S.A., Wilson, L.M. 1995. Fisiologi: Proses-Proses Penyakit (Clinical Concepts of Disease Processes). Jakarta: EGC

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren bu bermamfaat

30 Mar
Balas

Trmksh umi

31 Mar

Tinggi sekali bahasanya bunda

30 Mar
Balas

He3x. Perlu diedit lg ya. Agar bs lbh mudah dipahami

31 Mar

Mantap..

29 Mar
Balas

Trmksh mbk.

29 Mar

Pembahasan tingkat dewa

30 Mar
Balas

Dalam rangka mengikat makna dik

30 Mar



search

New Post