MA'ARIF SETYO NUGROHO

Nama kecilnya Nu atau Enu, dilahirkan dan dibesarkan di tempat yang berbeda. Sumpiuh di kabupaten Banyumas dan Bobotsari di Kabupaten Purbalingga dari leluhur y...

Selengkapnya
Navigasi Web
Hadrah, Yuk!
Sumber : IG @ElSambat

Hadrah, Yuk!

Astha namanya, usianya baru lima tahun pada pertengahan Bulan Januari lalu. Sekarang sudah masuk PAUD, tapi sayangnya sering tidak mau berangkat sekolah, alasannya selalu berganti-ganti, kadang-kadang karena pusing, pernah juga karena tidak suka kalau acaranya jalan-jalan ke sawah atau istilahnya outdoor. Beberapa kali alasannya karena tidak mau mandi.

Meskipun begitu, pada intinya Astha suka sekolah, juga suka ngaji di TPQ Wa.i Limbung bersama kakaknya yang sudah kelas lima SD. Tapi sama seperti di PAUD, Astha kadang-kadang tidak mau belajar membaca Iqra, meskipun sudah di tempat ngaji dan yang mengajari Mbak Queen, kakaknya sendiri.

Selain suka sekolah dan ngaji, beberapa bulan belakangan Astha suka ikut Bapak dan Ibu serta kedua kakaknya pergi Shalawatan. Kadang-kadang kalau Bapak tidak ikut, Astha ikut Ibu dan kakak berangkat bersama Jama'ah Shalawat Wali Limbung. Kadang-kadang kalau yang berangkat banyak, rombongan menggunakan bis.

Bapak senang Astha suka Shalawat, makanya waktu Astha minta dibelikan Terbang langsung diberi. Astha yang milih sendiri Terbang-nya. Terbang itu nama lainnya Rebana. Alat musik yang digunakan untuk mengiringi Shalawat.

Kata Bapak, Bapak senang Astha ikut Shalawatan bersama ibu dan kakak, karena Astha jadi hapal lagu-lagu yang dulu sering diajarkan Mbah Kakung kepada Bapak. Dulu waktu kecil Bapak juga suka Shalawatan dan nembang syair seperti yang dilagukan Grup Hadrah El Sambat atau Al Qarebet, grup kesukaan Jama'ah di Ngadirejo, Parakan, Temanggung, dan sekitarnya.

Kata Bapak, dulu oranb-orang menyebutnya "Puji-pujian" karena syair yang diselingi Shalawat isinya tentang memuji kepribadian Nabi Muhammad SAW dan tuntunan berbagai sikap yang sesuai dengan ajaran Islam. Biasanya dilakukan usai Adzan (seringnya bakda Maghrib), sambil menunggu waktu Iqomah

Bapak sering menerangkan arti dari syair berbahasa Jawa yang dinyanyikan grup Hadrah, misalnya syair "Alamate Anak Sholeh" kata Bapak artinya adalah begini :

Akhir Tujuan Anak Yang sholeh, itu ada empat, setelah menjadi seorang mukmin sesuai syari'at. Pertama, Lisannya halus budi bahasanya; Kedua; memuliakan kedua orang tua; Ketigà;; welas asih kepada anak-anak kecil, dan berbuat kebaikan kepada saudara; Keempat; mengamalkan ilmunya secara bertanggung jawab.

Itu petuah dari ulama, yang membuat anak jadi jujur, semoga kita bisa menjalani, selamat di dunia dan akhirat.

Nah, karena besok sudah memasuki Romadhan atau Bulan Puasa, acara hadrahnya libur. Jadi sekarang hadrah sendiri saja di rumah,latihannya sambil nyimak dari Yutub dan diajari Bapak apa kakak berdua.

"Daripada nyanyi lagu-lagu cinta kaya anak-anak muda, mending kita Shalawatan saja, bisa dapat pahala dan dapat ilmu..." Allahumma.... Aamiin , kata Bapak setelah menjelaskan makna syair itu.

Klmbungan, 20230321

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Astha yg keren, hayuukk rajin sklh ky budhe Siska ya? Btw mf banyak tipo, dik. Slm unt ponakan2 ku

22 Mar
Balas

Terima kasih dan Salam kembali, Budhe, dari Astha sama kakak berdua. Soal Typhonya, terima kasihm mbakyu, sudah dikoreksi beberapa kali tapi masih saja keliru, entahlah, efek mata dan jari sudah kurang sinkron mungkin...hehe

22 Mar

Mantap. Masih kecil sudah suka dengan shalawat. Semoga Astha terus Istiqomah ya.

22 Mar
Balas

Alhamdulillah....Amiin...terima kasih doanya, Bu, insya Allah, semoga terjaga hingga besar dan dewasa nanti

22 Mar



search

New Post