Mamiek mujianah

Lahir di Mojokerto 9 Januari 1975, Mengabdikan diri sebagai guru di SDN Tanjungkenongo 1 sejak tahun 2003 sampai sekarang. Sosok yang sedikit pendiam tapi punya...

Selengkapnya
Navigasi Web
Salah Mengingat Tanggal

Salah Mengingat Tanggal

Senin pagi yang sibuk. Harus berangkat ke sekolah lebih pagi. Upacara bendera sudah siap ketika tiba di sekolah. Anak-anak sudah rapi berbaris di lapangan. Petugas upacara juga sudah siap di tempatnya. Bapak kepala sekolah juga sudah hadir. Rasa sungkan membuat kaki lebih cepat berjalan menuju barisan bapak ibu guru. Tangan mengangkat rok agar langkah semakin lebar. "Bu, anak-anak nanti simulasi ANBK ya?" Tanya bapak kepala sekolah sambil berjabat tangan. "Masih besok Pak, tanggal 3 dan 4." Jawabku dengan tersenyum. Bapak kepala sekolah memandangku sejenak. Aku merasa pandangan beliau sedikit aneh. "Sekarang tanggal 3 Bu." Deg, aku ternyata salah mengingat tanggal.

Untunglah aku berada di antara orang-orang baik. Mereka tidak segan membantu. Anak-anak segera berangkat ke tempat simulasi menggunakan mobil salah seorang teman. enam belas orang berdesakan dalam mobil. Tidak apalah, jaraknya juga tidak terlalu jauh. Aku menyusul menggunakan motor berboncengan dengan teman yang bertugas menjadi pengawas ANBK. Kami disambut dengan baik oleh tuan rumah. Tahun ini kami memang masih menumpang pada lembaga lain. Belum siap menyelenggarakan ANBK sendiri.

Ruangan laboratorium komputer yang dingin ditambah kipas angin yang cukup kencang membuat badan sedikit meriang. Badan yang kurang sehat karena sedikit flu tambah terasa tidak nyaman. Kepala pusing, hidung berair ditambah sakit perut. Lengkap sudah, nikmati saja.

Alhamdulillah, simulasi berjalan lancar. Anak-anak sudah bisa mengoperasikan komputer dengan cukup baik. Hanya dua orang yang agak sulit. Maklum mereka memang agak sulit menerima materi pelajaran. Mereka lebih aktif bergerak dari pada disuruh diam di depan komputer. Kami kembali ke sekolah dengan hati ringan. Satu tahap terselesaikan. Semoga pada saat pelaksanaan nanti mendapatkan hasil yang memuaskan sehingga raport pendidikan sekolah kami juga bagus.

Mojokerto, 3 Oktober 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ceritanya, Bunda. Salam literasi

03 Oct
Balas



search

New Post