MARWATI

Marwati, adalah guru Bahasa Inggris di MTs N 6 Kulon Progo. Ibu 2 anak ini kuliah di D3 Pend. Bahasa Inggris IKIP Semarang (Unes ). Melanjutkan S1 di Universita...

Selengkapnya
Navigasi Web
PJJ oh PJJ

PJJ oh PJJ

PJJ oh PJJ

# Day_31 (2)

# Tantangan Gurusiana

# Marwati, MTs N 6 Kulon Progo

# Pentigraf

Pandemi Covid-19 sudah berjalan sekitar dua tahun. Selama itu pula, pembelajaran dilaksanakan secara PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh). Selama itu pula siswa tidak belajar di sekolah, tetapi harus belajar di rumah.

Sejak masuk di kelas satu sampai sekarang sudah di kelas dua SD (Sekolah Dasar), Hanin belum pernah masuk. Semua tugas dikirim lewat wa atau video. Selama ini tugas selalu terkirim dengan baik dan tulisan pun rapi.

Sudah tiga hari ini Hanin belum mengumpulkan tugas satu pun. Padahal ketika dilihat, wa sering online. Ketika ditelepon oleh guru, yang menerima Hanin sendiri. “Mengapa belum mengumpulkan tugas?” Tanya bu guru lembut. “Ibu sakit dan dirawat di rumah sakit.” Jawab Hanin. “Ya, dikerjakan sendiri, sebisa Andin.” Kata Bu Guru masih lembut. “Saya belum bisa baca, Bu. Selama ini yang mengerjakan tugas semua ibu.” Jawab hanin polos. Ibu guru hanya bisa tepuk jidat sambil bergumam,PJJ oh PJJ.”

Joglo Mawar, 9 Agustus 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ibunya yang sekolah, ya begitulah rata-rata PJJ kelas rendah. Semoga sehat selalu buat Ibu Marwati

09 Aug
Balas

Betul Bapak. Terimakasih. Salam sehat selalu.

10 Aug



search

New Post