Mesra Definta, S.Ag

Mesra Definta,S.Ag : guru di MTSN 2 kota Payakumbuh, provinsi Sumatera Barat, mengajar mata pelajaran Fiqih ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Bahaya Sedang Mengintaimu  Tantangan Gurusiana Hari Ke 88

Bahaya Sedang Mengintaimu Tantangan Gurusiana Hari Ke 88

Agama Islam mengatur tentang kebersihan. Dalam Islam atau dalam ilmu fikih di bahas dalam bab Thaharah. Dalam Thaharah akan dibahas masalah yang berhubungan dengan kebersihan, mulai dari cara membersihkan najis, hadats dan sebagainya.

Malah hadits, jauh-jauh hari sudah mengingatkan kita semua untuk selalu hidup bersih. Sebagaimana salah satu hadits, yang artinya mengatakan “ Kebersihan itu sebagian dari Iman “. Berarti Islam adalah agama yang cinta akan kebersihan.

Kalau kita hubungkan dengan wabah yang melanda dunia saat ini, yaitu covid 19. Di antara cara mengurangi penyebarannya adalah tingkatkan kebersihan, rajin cuci tangan, hindari keramaian dan sebagainya.

Dalam hal rajin cuci tangan, mungkin kita selaku pemeluk agama Islam, sudah menerapkan ini semuanya. Sebab Islam sudah mengajarkan kita untuk selalu mempertahankan wudhu’. Kalau kita berwudhu’ sudah pasti kita akan mencuci tangan terlebih dahulu. Islam betul-betul agama yang sempurna.

Malahan dalam masalah buang air kecil pun di atur dalam Islam, baik adab waktu buang kecilnya maupun cara membersihkan atau mensucikannya. Pernah suatu ketika Ibnu Abbas ra mengisahkan bahwa suatu hari Rasulullah saw melintasi dua makam, lalu beliau berkata, “Sesungguhnya mereka berdua sedang di siksa, mereka bedua di siksa bukan disebabkan melakukan dosa besar. Salah satu dari mereka di siksa karena tidak sampai bersih saat bersuci dari buang air kecil

Dan yang satu lagi di siksa karena saat mereka terkena air kencing, mereka segera membersihkannya dengan memotong pakaian yang terkena percikkan air kencing tersebut. Melihat perbuatan ini, orang itu melarang mereka, maka dia pun diadzab dalam kuburnya.

Apapun masalah yang kita hadapi sekarang, Allah sudah mengaturnya melalui utusanNya nabi besar Muhammad SAW. Jadi dengan kita taati Allah dan Rasulnya dan para pemimpin kita, mudah-mudahan covid 19 ini segera berlalu. Sekarang para pemimpin kita melarang kita untuk bepergian, ya patuhilah itu. Semuanya demi kebaikan kita bersama. Dengan berdiam diri di rumah saja, mudah-mudahan dapat memutuskan mata rantai covid 19. Bahaya atau wabah covid 19 sedang mengintai kita semua. Dia tidak pilih orang kaya atau miskin, orang tua atau anak-anak, yang sehat atau orang sakit, semuanya bisa saja terjangkit.

Kemudian ajaran agama, kita laksanakan dengan sebaik mungkin. Jangan karena perkara kecil, kita terbawa masuk neraka.Nauzubillah min dzalik, Banyak orang memandang remeh bersuci setelah buang air kecil (kurang bersih bahkan tidak bersuci sama sekali), padahal hal yang remeh itu bisa menjadi malapetaka ketika kita masuk pada Alam Barzakh.

Ya Allah, lindungi kami semua dari mara bahaya yang sedang mengintai semua umat manusia dan dari siksa kubur dan siksa neraka. Aamiin….

08 Mei 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post