Mesra Definta, S.Ag

Mesra Definta,S.Ag : guru di MTSN 2 kota Payakumbuh, provinsi Sumatera Barat, mengajar mata pelajaran Fiqih ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Rahasia Besar Di Balik Shalat Dhuha  Tantangan Gurusiana Hari Ke 90

Rahasia Besar Di Balik Shalat Dhuha Tantangan Gurusiana Hari Ke 90

Dalam bulan Ramadhan ini sangat banyak ibadah sunnah yang dapat kita lakukan, di samping ibadah wajib lainnya. Di samping mendirikan qiyamul lail, kita seharusnya juga merutinkan shalat sunnah dhuha. Ada sebuah kisah tentang kehebatan shalat sunnah dhuha.

Rahmad yang akan diceritakan di bawah ini hanyalah seorang yang tidak tamat SD. Sekolahnya hanya kelas 3 SD saja.Ia pergi ke kota untuk mengadu nasib sebagai tukang pipa air. Keahlian sebagai tukang pipa air ini diperolehnya dari kakak iparnya. Di kota besar ia berkeliling naik sepeda angin menawarkan jasanya ke rumah-rumah. Hal itu ia lakukan selama dua tahun.

Suatu hari, ketika waktu zuhur, Rahmad berhenti di sebuah masjid untuk melakukan sholat. Kebetulan di sana ada pengajian singkat. Rahmad mengikutinya. Ceramah yang ia dengarkan tentang kemuliaan shalat dhuha. Semenjak itu, ia tidak pernah meninggalkan shalat dhuha.

Waktu demi waktu, pekerjaan sebagai tukang pipa air dan sumur bor semakin hari semakin ramai. Ia memiliki anak buah. Semakin lama semakin ia rasakan kemajuan. Meskipun tenggelam dalam kesibukan di kota besar, namun ia tidak pernah mengabaikan shalat dhuha.

Pada suatu hari Rahmad bertemu dengan seorang kontraktor perumahan. Ia mendapat penawaran dari kontraktor itu untuk membuat 4000 sumur bor. Mulanya ia ragu-ragu karena tidak punya modal. Namun setelah mengeluh kepada Allah setelah shalat dhuha, ternyata ada jalan lapang yaitu kontraktor tersebut berkenan membayar uang muka 50 % persen dari total biaya yang telah disepakati dan 50 % lagi akan dilunasi saat sumur bor telah selesai pengerjaannya.

Proyek selesai dan ia mendapatkan keuntungan besar. Semenjak itu ia berkeliling tidak lagi menggunakan sepeda angin tetapi ia telah dapat membeli mobil dan rumah. Pekerjaan cukup diserahkan kepada anak buahnya saja.

Dalam kurun 2 tahun, Rahmad menjadi milyarder. Proyek besar berpihak kepadanya dengan memenangkan tender. Hingga suatu hari ada sebuah perusahaan besar dan terkenal memberi proyek pengeboran air tanah. Sebenarnya sudah sepuluh kontraktor lain telah mencobanya tetapi selalu gagal.

Pertama ia ragu menerima tawaran besar itu, namun akhirnya dia serahkan semua urusan itu kepada Allah. Ia mengerjakan pekerjaan tersebut. Sebelum memulai pekerjaan, semua anak buahnya di minta untuk terlebih dahulu mengerjakan shalat dhuha dan berdoa. Hasilnya luar biasa. Setelah pengeboran berlangsung satu minggu, air tanah yang berkualitas didapatinya. Pemilik perusahaanpun merasa puas.

Tahukan anda berapa Rahmad mendapat pembayarannya? Tiga lobang sumur bor berikut dengan jaringannya, ia menerima uang sebanyak tiga milyar. Pekerjaan itu hanya butuh waktu satu bulan.

Subhanallah ...begitulah manfaat shalat dhuha,yang betul –betul luar biasa. Kita akan mendapatkan semua itu kalau kita rutin dan ikhlas mengerjakannya. Semoga mulai hari ini dan selanjutnya, kita akan selalu mengerjakan shalat dhuha….Aamiin….

10 Mei 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mudah memulai. Sulit mengistiqomahkan. Terimakasih pencerahannya

10 May
Balas

Iya sama2 bun....semoga tetap mengerjakan shalat dhuha

10 May



search

New Post