Misdayani, S. Pd

Seorang guru di sekolah khusus. Pekanbaru menjadi tempat tinggalnya sejak dia ditempatkan bertugas di kota itu. Lebih dari 10 tahun telah membersamai anak-anak ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Sepanjang Jalan di Bibir Pantai

Pariaman terkenal dengan pantainya yang bersih dan mempesona. Di sepanjang bibir pantai ini diberi nama sesuai dengan nama desa atau wilayahnya. Misalnya, ada pantai sunua yang terletak di desa Sunua. Ada pantai binasi di sepanjang wilayah desa Binasi. Ada pantai Taluk, yang tentunya berada di wilayah desa Taluk.

Nun terdapat beberapa pantai yang tidak sesuai dengan nama desa dan wilayahnya. Misalnya ada pantai gandoriah yang terletak tepat di pasar Pariaman. Ada pantai cermin dan pantai kata yang terletak di Desa Taluk dan sekitarnya. Bagaimana asal muasal nama-nama pantai itu, nanti pada tema yang berbeda akan kita bahas tuntas.

Kembali ke pantai. Pantai di Pariaman adalah aset berharga sebagai salah satu tempat wisata yang mendatangkan income dan kekayaan untuk wilayah Pariaman sendiri. Indahnya sunset di sore hari, lembutnya desauan angin yang menerpa wajah serta sejuknya lambaian daun pohon Pinus selalu dicari para pendatang. Bahkan untuk pendatang lokal sekalipun.

Pantai menjadi pilihan tempat untuk melepas lelah dan kesibukan dari rutinitas. Di sepanjang pantai ini terdapat beberapa arena bermain anak-anak. Baik yang gratis maupun berbayar.

Beberapa pedagang makanan, juga telah menyediakan tempat duduk di bawah rindangnya pohon Pinus. Tersedia pilihan, mau duduk lesehan menggunakan tikar dari anyaman daun pandan atau duduk di kursi plastik. Leyeh-leyeh di bawah pohon Pinus ini sangat mengasyikkan dan ampuh menjadi moodboster.

Deburan ombak yang menyapu bibir pantai menjadi view yang tiada duanya. Apalagi kala cahaya jingga matahari di sore hari, benar-benar memanjakan mata. Hal inilah yang selalu memanggilku untuk pulang. Menyusuri sepanjang jalan di tepi pantai. Jalan masa kecil yang penuh kenangan.

Pekanbaru, 07 Januari 2022

#TagurHariKe7

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post