Munira dharma ningsih

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Kepuasan Hati

Menjadi guru bukanlah cita-cita saya. Tapi itulah profesi saya saat ini. Dan saya mencintai profesi ini sekarang. Tahun 2009, ketika awal mengabdi kepada Negara sebagai guru, saya ditempatkan di sekolah yang masuk kategori terpencil, yaitu SDN Lesong Laok 1 Batumarmar, Kabupaten Pamekasan. Jumlah guru di sana sangat terbatas, hanya 3 guru; 1 guru kelas, 1 guru agama dan kepala sekolah. Waktu itu guru baru yang ditempatkan di sana saya dan rekan saya, guru PJOK.

Selama mengajar di sana saya mengajar kelas rangkap, khususnya kelas awal; kelas 1 dan 2 atau kelas 2 dan 3. Selama 7 tahun mengajar kelas awal sangatlah menyenangkan, karena saya mengajar siswa sambil bernyanyi dan bermain. Walau kadang sedikit repot, karena saya harus menyediakan alat tulis buat mereka. Pensil untuk semua siswa harus saya raut, karet penghapus dan buku untuk belajar membaca, menulis dan berhitung. Sementara materi yang sesuai dengan mata pelajaran disampaikan di tengah-tengah belajar calistung. Kadang saya juga ikut berlari ketika saya mengajak siswa-siswa untuk belajar ke luar kelas, karena memang halaman sekolah sangatlah luas. Alam sekolah cukup untuk menjadi media dalam pembelajaran.

Ada kepuasan dan kebahagiaan tersendiri ketika satu persatu siswa bisa membaca, menulis dan berhitung. Karena kata Bapak Kepala Sekolah, sekolah sangat sulit membuat mereka bisa membaca ketika di kelas satu. Di samping latar pendidikan mereka bukan dari PAUD atau TK, juga kurang adanya dukungan orang tua siswa.

Satu pengalaman yang tidak saya lupakan kala itu, ketika orang tua siswa datang ke sekolah hanya untuk bertemu saya untuk berterima kasih karena anaknya sudah bisa membaca. Beliau rela menunggu saya selesai mengajar. Sambil berkaca-kaca beliau menyerahkan setandan pisang raja sebagai ungkapan terima kasih . Syukur Alhamdulillah, dengan menjadi guru SD saya bisa memberi manfaat bagi orang lain. Bahkan bisa menjadi modal dasar bagi keberhasilan siswa saya di jenjang pendidikan berikutnya. Keberhasilan siswa merupakan kepuasan dan kebahagiaan saya. Terima kasih atas pengalaman indah ini

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post