Mursalim Nawawi, S. Pd. M.Pd

Mursalim Nawawi. S.Pd., M.Pd di lahirkan di Sidenreng Rappang 05 Oktober 1976, Bekerja di Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan pada UPT SMA PPM RAHMA...

Selengkapnya
Navigasi Web
KAGET DISAPA MANTAN SISWA YANG TAK IA KENALI(T813,T.59)
Pertemuan balik guru dan siswanya...

KAGET DISAPA MANTAN SISWA YANG TAK IA KENALI(T813,T.59)

Setelah mengabdi kurang lebih 20 tahun sebagai aparatur sipil negara (ASN) di salah satu sekolah negeri di ibukota kecamatan, ia pun mulai tak mengingat lagi siapa angkatan yang pertama yang ia ajar saat terangkat dulu menjadi pegawai negeri. 

Suatu hari Pak sarmin berkunjung ke rumah saudaranya di kabupaten sebelah yang berjarak 120 km dari tempat ia tinggal. Ia harus menginap di rumah saudaranya karena faktor matanya yang tak bisa melihat jelas di malam hari. 

Sore jelang petang, bersama saudaranya, pak sarmin berangkat ke mesjid untuk melaksanakan ibadah sholat magrib. Adzan berkumandang, ia pun bergegas mengambil air wudhu di tempat wudhu mesjid. 

Sholat magrib pun dilaksanakan, semua jamaah larut dalam bacaan imam kontrak yang gajinya dibayarkan oleh rembuk warga dan pengurus masjid. 

Usai pelaksanaan sholat, salah seorang jamaah mendekati pak Samin. 

"Assalamu'alaikum, pak Samin yah" Ucapnya mengucapkan salam dan menyapa pak samin

"Waalaikumsalam, anak siapa" Jawab salim sambil bertanya balik. 

"Saya Amir pak. Amiruddin, mantan siswa bapak dulu di SMP 1, kira-kira 20 tahun lalu pak" Ucapnya memperkenalkan diri. 

"Oh berarti kamu salah satu angkatan pertama saat bapak Mulai me fajar di SMP 1. Kamu tinggal disini yah, dan sekarang kerja dimana??". Kata pak Samin sambil bertanya kembali pada mantan siswanya ini. 

"Saya tinggal disini pak, istri saya orang sini, dan Alhamdulillah saya sekarang menjadi lurah di sini pak. Saat usai kuliah di IPDN, saya langsung penempatan di sini, sudah ada 5 tahun pak jadi lurah", jawab Amir yang begitu menghormati guru yang ada di depannya. 

"Bagaimana perasaannya menjadi pejabat pemerintah nak", tanya pak Samin balik pada pak lurah yang ternyata adalah siswanya dulu. 

" Alhamdulillah pak, semua pesan-pesan kebaikan yang bapak ajarkan saat sekolah di SMP 1 dulu terngiang-ngiang saat saya menjalankan amanah sebagai lurah, dan itulah yang mengantarkan ku kemarin menjadi lurah terbaik tingkat kabupaten pak". 

"Wah, Alhamdulillah kalo begitu, bapak pun bangga dengan apa yang kamu capai nak, ternyata apa yang bapak dan ibu guru tanamkan pada jiwa kalian saat sekolah dulu, ternyata berbekas dapat kalian ingat serta menjadi panduan untuk hidup lebih baik. Bapak terharu mendengarnya". Ucap pak Samin pada mantan siswanya. 

Ia pak ternyata peran guru itu sangat besar pak, ekh pak kalau ada kesempatan bapak bisa silaturahmi ke rumah kami, letaknya 2 rumah dari mesjid ini, karena ada urusan sedikit saya pamit pak, Assalamu'alaikum" Sela pak Amir, pada gurunya dan mengundangnya kerumahnya untuk ia jamu. 

"Makasih nak, insha Alloh bapak akan ke rumahnya nanti, berangkatlah nak, selesaikan dulu urusanmu agar tak menjadi beban" Ucap pak Samin lalu mempersilahkan pak lurah berangkat duluan, karena ia pun akan balik bersama saudaranya untuk beristirahat dulu. 

Diperjalanan, cerita tentang Amir saat sekolah dulu diceritakan balik oleh pak Samin, dan ia pun sangat bangga dan bersyukur, Anak-anak yang pernah jadi siswa-siswinya dulu masih mengingat pesan kebaikan yang sempat ia tularkan saat menjadi gurunya. Alhamdulillah ucap pak Samin, dan motor pun sampai di rumah saudaranya. 

Semoga cerita ini bermanfaat. 

Salam perubahan

#MNGBC

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post