Mursalim Nawawi, S. Pd. M.Pd

Mursalim Nawawi. S.Pd., M.Pd di lahirkan di Sidenreng Rappang 05 Oktober 1976, Bekerja di Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan pada UPT SMA PPM RAHMA...

Selengkapnya
Navigasi Web
KUNJUNGAN PERTAMA YANG PENUH KESAN (T716, T322)
Senyum itu mengawali pertemuan Perdana

KUNJUNGAN PERTAMA YANG PENUH KESAN (T716, T322)

Biasanya dalam dunia asmara, kunjungan pertama adalah hal yang membuat jantung kadang berdenyut kencang, koq bisa. Karena saat itu kita akan mengenal siapa orang tua dari terkasih kita yang nantinya akan menjadi calon mertua.

Hal yang sama prnulis rasakan hari ini. Setelah melewati modul 1.1 tentang filosofi pendidikan Ki Hajar Dewantara, dan modul. 1.2. Nilai dan peran guru penggerak program guru penggerak, kini saatnya pendampingan oleh pengajar praktek.

Sama dengan penulis sebagai salah satu peserta program pendidikan Guru penggerak, hari ini rencananya akan dikunjungi oleh Bapak pengajar praktek kelas B. Orangnya sangat supel dan kebapakan, namanya Pak Arif Candik. Ia seorang kepala sekolah di SMAN Malua Enrekang.

Ditengah kesibukannya selaku Kepala Sekolah, beliau pun menyempatkan diri untuk berkunjung ke unit kerja bapak ibu guru yang menjadi kelas binaannya. Maklum beliau adalah salah satu pengajar Praktek Guru Penggerak yang ada di Kabupaten Enrekang. 100 km lebih jarak yang harus ditempuhnya untuk sampai pada sekolah tempat kerja penulis di SMA Rahmatul Asri Enrekang.

Memang semalam sebelum kedatangannya hari ini, beliau sempat memberitahukan ke penulis kalau ia akan datang berkunjung. Penulis pun sempat degdegan menunggu kedatangannya pagi tadi. Maklum ini adalah kunjungan pertamanya ke sekolah kami dalam urusan guru penggerak.

Setibanya di sekolah, beliaupun disambut oleh kepala sekolah kami, A. Ikbal, dan beberapa guru termasuk saya selaku peserta guru penggerak. Sebagai tuan rumah dan kebiasaan adat Bugis, "bila ada tamu berkunjung kerumahmu maka muliakanlah tamumu". Budaya ini telah mengakar pada diri dan sekolah kami.

Beliaupun dijamu dengan kopi khas Enrekang dan cemilan sebagai tanda penyambutan sambil bincang lepas dengan guru-guru yang hadir sebelum menuju ke kegiatan intinya datang di sekolah ini.

Usai itu beliau dan guru penggeraknya mencari tempat yang layak dan langsung berdiskusi mengenai perubahan, tantangan, hambatan dan faktor pendukung penulis selama menjadi guru penggerak. 1,3 jam berdiskusi dan bertukar informasi, sepertinya tak terasa. Beliaupun menutup bincang bincang dengan guru pengggeraknya, lalu kembali ke dalam Kantor.

Berbagai curhatan guru penggerak ia dengarkan, termasuk apa yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini oleh guru penggeraknya pun sempat ditanyakan.bia sangat berharap pihak sekolah mendukung penuh kegiatan ini, termasuk teman guru yang belum sempat ikut guru penggerak, agar mengikutinya karena akan banyak sekali manfaat ikut kegiatan ini. Ucap Pak Arif dengan penuh semangat.

Sesampainya di kantor, kembali tuan rumah menyajikan menu makan siang untuk di santap bersama, sebelum kembali ke Baraka. Ia pun meraa keberatan dijamu seperti ini, ia berharap dalam kunjungan berikutnya tak usah yang mewah seperti ini, nanti memberatkan pihak sekolah. Ucapnya usai makan siang yang diselingi tawa.

Kepala Sekolah pun berkilah, ini memang tradisi sekolah kami pak, bila ada tamu pasti akan di puaskan dulu dengan makanan dan minuman. Setelah semuanya beres, pengajar praktek yang suka humor ini pun pamit meninggalkan sekolah guru penggeraknya untuk kembali ke kota Baraka. Sampai jumpa dilain waktu, Wassalamu Alaikum Wr. Wb. Sabil meninggalkan kompleks Pesantren hebat ini.

Semoga cerita ini bermanfaat.

Salam perubahan, #MNGBC

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sukses selalu, Pak. Salam literasi

22 Nov
Balas

Barakallah..Sukses selalu

22 Nov
Balas



search

New Post