Musdarizal

Musdarizal, English Teacher of SMAN Olahraga Riau (Vice Of Curriculum)...

Selengkapnya
Navigasi Web
SMAN Olahraga Riau Ikuti Simulasi. I UNBK 2018-2019
Simulasi.I UNBK 2018

SMAN Olahraga Riau Ikuti Simulasi. I UNBK 2018-2019

Pekanbaru,(18/12/2018). SMAN Olahraga Provinsi Riau dibawah kepemimpinan Bapak H. Sahid Suwarno, S,Pd terus berbenah diri mulai dari persiapan sarana dan Prasarana untuk mempersiapkan peserta didiknya khusus kelas XII yang akan menghadapi UNBK Tahun 2019 bulan April mendatang. ini dibuktikan dengan keikutsertaannya SMAN Olahraga Riau dalam simulasi I Periode 2 dari tanggal 18 s.d 21 Desember 2018.

"Lebih lanjut, (Sahid) Panggilan akrab Beliau menyampaikan kepada seluruh pihak terutama kepada Peserta Didik untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh terutama dihimbau kepada Seluruh siswa yang tinggal / berdomisili di daerah pekanbaru dan sekitarnya, yaitu PPLP, Tiga Naga dan Siswa ASrama Smanor. dalam edaran tersebut disampaikan bahwa mewajibkan kepada siswa yang tersebut diatas untuk mengikuti kegiatan ini, sementara siswa yang berasal dari luar daerah pekanbaru tidak dianjurkan untuk mengikuti simulasi ini, tetapi hanya bersifat pemberitahuan saja".

Namun, karena mengingat betapa pentingya Simulasi ini ternyata banyak juga siswa-siswi yang berasal dari luar daerah Pekanbaru mengikuti kegiatan ini. satu hal yang berbeda, "untuk simulasi kali ini pesertanya bukan hanya siswa saja akan tapi, Puspendik juga /selaku penyelenggara Simulasi UNBK memberikan kesempatan kepada Guru-guru untuk bersama-sama ikut simulasi ini, dengan cara mendaftarkan Guru-guru Mapel tersebut di laman https://unbk.kemdikbud.go.id. (Siswa asrama sudah diliburkan mulai dari tanggal 11 Desember yang lalu)

"Sementara Itu, Waka Kurikulum (Musdarizal) juga sebagai Kordinator Simulasi I/Proktor Utama UNBK juga menyampaikan bahwa mulai dari hari I sampai dengan hari ke-2 Pelaksanaan Simulasi ini belum dijumpai kendala apapun, Alhamdulillah semuanya berjalan dengan Normal dan Lancar. yang jelas satu hal yang berbeda dari tahun -tahun sebelumnya yaitu peserta bisa langsung bisa mengetahui berapa nilai atau Skor yang diperolehnya, sehingga ini menjadi salah satu motivasi tersendiri juga bagi siswa yang mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Adapun Jumlah Peserta yang mengikuti Simulasi ini yang terdiri Siswa dan Guru yang berjumlah 106 orang, yang dibagi kedalam 3 sesi yaitu, Sesi I Pukul 07. 30 -09.30, Sesi 2, 10.30 - 12.30 dan Sesi Terakhir pukul 14.00 - 16.00.

Dalam kegiatan ini juga terlibat beberapa orang Guru yang berkenan membantu selaku pengawas, diantaranya Bpk.Zulkarnain, Bpk.Indra Wahyudi dan Ibuk Riswenti dan guru-guru lainnya yang tak bisa diuraikan satu persatu.

"Kepsek juga menambahkan bahwa "Untuk kegiatan Try Out yang telah disepakati bersama oleh Kelompok Kerja MKKS Kota Pekanbaru juga akan melaksanakan Try Out yang hampir sama dengan Simulasi ini. kegiatan ini akan dilaksanakan 14 s.d 17 Bulan Januari mendatang. Untuk Try out ini sendiri akan menggunakan 2 ruangan, dan diharapkan seluruh siswa Kelas XII WAJIB untuk mengikuti kegiatan ini, kecuali ada sesuatu hal yang tidak memungkinkan bagi siswa tersebut untuk mengikutinya". harapannya semoga pelaksanaan Try Out mendatang bisa berjalan dengan aman dan lancar "tutup Sahid

#Pekanbaru, 19/12/2018

#"Semangat Nyaman Bersama" Bravo SMANOR Riau.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wah keren sudah mengadakan simulasi UNBK, kalau di saya kementerian agama belum dapat info. Prosesnya bisa sangat positif bagi anak sebelum benar-benar melaksanakan UNBK yang sebenarnya. Salam kenal dan salam literasi. Sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah.

20 Dec
Balas

Betul Pak, Untuk jajaran Diknas sudah mulai melaksanajan simulasi, sekolah saya pun sudah dua kali melaksanakan simulasi, tinggal satu kali lagi. Selamat Pak SMANOr Riau telah melaksanakan simulasi walau tidak mewajibkan siswa yang di luar Riau, karena sekolah dengan sistem asrama yang telah meliburkan peserta didiknta sejak tanggal 11. Sukses selalu dan barakallah

20 Dec
Balas



search

New Post