muslihah

Dengan mengajar hidupku lebih bermakna...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pohon Lontara

Pohon Lontara

Apa yang kubuat hari ini adalah salah satu upaya agar anak didikku tetap mengingat aksara dari bahasa bugis makassar, bahasa tempat asal kami yang dikenal dengan aksara lontara.

Seiring waktu saya melihat anak anak mulai lupa dengan huruf lontara ini, entah karena porsi jam mulok bahasa daerah agak kurang ataukah memang anak anak tidak begitu tertarik mempelajarinya dikarenakan zaman yang semakin modern sehingga hal seperti itu sudah dianggap jadul alias jaman dahulu.

Tapi saya tidak ingin mereka melupakannya, saya berharaf kelak mereka tetap tahu dimana asal mereka dengan memahami aksara lontara.

Pilihan membuat pajangan aksara lontara dengan sedikit berbeda, saya pikir dapat membuat anak anak tertarik mempelajarinya bahkan dengan desain warna yang menarik juga tentu anak anak bisa terfokus pada tampilannya dan lebih bersemangat mempelajarinya.

Cukup berbekal dengan barang bekas rol plastik, sumpit kayu bekas dan mulut botol air mineral, saya sulap menjadi bak pohon berbunga dengan warna warni yang mengundang perhatian yang melihatnya.

Sekarang huruf huruf lontara yang sudah tertancap pada batang rol plastik itu kini dapat dipajang di pojok baca. Tentunya kehadirannya menambah bahan literasi anak.

Demikian karyaku di hari ini, sederhana, hemat tapi cukup bermanfaat buat anak anak. Semoga buat pembaca dapat menjadi bahan referensi yah. Salam Literasi.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen Bunda, kreatif , melestarikan budaya lokal. Kalau di tempat saya mungkin aksara jawa ya yang dimaksud. Semangat pagi, sehat dan sukses Bund..barakallah

13 Mar
Balas

Iya bund, sama sama sukses jg buat bunda dan barakallah

13 Mar



search

New Post