Muslihen

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Ada yang baru di Jambore.

Ada yang baru di Jambore.

Kwarran Pamekasan menggelar perkemahan akbar dengan nama JAMBORE Ranting 2023 . Kegiatan yang dilaksanalan sejak tanggal 22 sampai 24 Juni 2023 ini hampir diikuti oleh semua gugus depan. Para Kamabigus bersama Pembinanya mampu berkolaborasi baik demi lancarnya kegiatan pertemuan para penggalang SD. Terbukti mereka sangat antusias dalam mendukung program kerja kwarran Pamekasan ini, dengan menemani para peserta dari awal sampai akhir bahkan sampai bergantian bermalam dilapangan.

Pada saat pembukaan pesta penggalang SD zona Kecamatan Pamekasan ini dihadiri oleh Sekretatis Cabang Pamekasan.Kakak Drs. Imam Santoso, M.Si dan Dr. Rachmat K Suroso selaku Kamabiran (Camat Pamekasan), para Kamabigus dan undangan lainnya. Dibuka dengan drumb band GEMA TEBAR SALAM (Teja Barat Satu Agamis, Literat, Asri, Moderat) sebagai pion parade peserta yang diikuti dengan tari tradisional SDN.Nyalabu Daja2 dan Tari Kolosal SDN Kaangenan 1 Pamekasan menjadi warna awal pada perkemahan ini.

Perkemahan ini tidak seperti pada umumnya, ada progres program kegiatan yang coba disisipkan oleh panitia. Giat tersebut seperti keberadaan taman Sains bersama mahasiswa Fisikan UIM Pamekasan dan Kak Purwedi, Belajar Aero Modelling, ruang SKU dan giat lainnya yang bertujuan memantik para peserta untuk mengenal lebih pengetauan lewat kepramukaan.

Ka. Kwarran Pamekasan Drs. Afandi, M.MPd dalam sambutannya pada saat api unggun menyampaikan kepada peserta " bahwa orang yang rugi adalah orang yang berhenti belajar, dan orang belajar tidak selalu di dalam kelas di luar kelas juga bisa belajar. Harapan beliau juga kepada para pembina untuk terus konsisten membangun SDM Masa depan bangsa melalui kegiatan pramuka.

Berkaraker, Bahagia dan bermakna tagline yang diambil sangat membius masyarakat dan orang tua murid. Antusiasme mereka yang memadati lapangan hingga diluar bumi perkemahan membuktikan bahwa kepramukaan masih menjadi strategi bagi kita semua dalam membangun mindset tangguh anak dan kreatifitas anak untuk masa depan mereka.

Semoga kegaiatn ini walau tidak sampai selesai menghitung jari, dapat direpesntasikan oleh masing-masing gudep serta dilaksanakan secara berakala dalam waktu yang berbeda.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post