Mutahara Imran

Guru Bahasa Inggris pada MTsN 1 Bulukumba Sulawesi Selatan...

Selengkapnya
Navigasi Web

Laptop (Pentigraf)

Pada suatu hari Aisyah tiba-tiba dapat WhatsApp, panggilan dari panitia lomba menulis cerpen pada media terkenal di kotanaya, karena cerpennya dinyatakan masuk dalam kategori tiga besar. Dengan penuh kegembiraan, dia menarik tasnya untuk segera menuju ke tempat yang telah ditunjukkan oleh panitia yang telah menghubunginya tadi. Karena waktu sisa satu jam lagi untuk acara penerimaan itu.Saking terburu-burunya dia lupa meritsleting tasnya sehingga pada saat dia menarik tasnya dari atas meja tiba –tiba laptopnya jatuh. Dengan segera dia mengambil laptopnya di atas lantai dan memeriksanya ternyata laptopnya rusak,layarnya pecah. Dengan rasa penyesalan dan sedih yang sangat dalam dia kembali memasukkan laptopnya ke dalam tas .

Dalam perjalanan menuju tempat yang ditentukan oleh panitia,pikirannya masih pada laptopnya yang rusak, teringat bagaimana dia bisa memperoleh laptop itu beberapa tahun yang lalu, beasiswa pertamanya sebagai mahasiswa kurang mampu harus dia tabung untuk beberapa kali penerimaan sampai akhirnya cukup untuk membeli satu buah laptop, yang dipakainya untuk kuliah dan menulis cerpen untuk dimuat diberbagai majalah atau koran setiap minggu/bulan, dan hasilnya bisa untuk menambah uang jajannya . Tapi kalau sudah rusak seperti ini bagaimana saya bisa menulis lagi, pikirnya.Apalagi saat ini dia sedang menyusun skripsi. Sampai tiba di tempat yang dituju pikirannya masih pada laptopnya.

Masih dengan rasa sedih dia memasuki ruangan yang telah ditentukan sepertinya acaranya besar-besaran karena dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun media yang mengadakan lomba menulis cerpen. Aisyah duduk di tempat yang telah disediakan. Seluruh rangkaian acara dia ikuti samapai akhirnya pada acara penerimaan hadiah,namanyapun disebut sebagai penerima hadiah juara pertama dan dipersilahkan untuk menerima hadiah. Dan betapa kaget dan terharunya dia ketika hadiah diserahkan, ternyata sebuah laptop . Di depan orang banyak dia sujud syukur dan menangis. Kesedihannya telah berganti dengan kebahagiaan. Laptop baru sudah ditangan dan laptop itu semakin menambah semangatnya untuk menulis.

Tantangan Menulis Hari ke-79

TantanganGurusiana

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kalau rezeki tak kan kemana

04 Jun
Balas

Iya ya Bu, terima kasih Ibu, Salam literasi

04 Jun

Senangnya dapat juara sekaligus laptopnya. Keren ceritanya bunda!

04 Jun
Balas

Terima kasih Bu.

04 Jun



search

New Post