Perbedaan Ujian Online dan Offline
Hari ini saya ingin sedikit mengulas tentang perbedaan Ujian Online dan Offline, setelah dua tahun kita melewati masa pandemi. Dan selama itu pula kita melaksanakan pembelajaran daring dan ujian daring, tentu ini sangat mempengaruhi jiwa dan pembiasaan murid-murid kita.
Selama pelaksanaan ujian online, saya yakin para siswa tidak ada semangat untuk belajar untuk mempersiapkan menghadapi ujian. Karena mereka mengerjakan soal ujiannya di rumah masing-masing.
Jadi mereka dengan bebas dan sangat leluasa untuk mencari contekan dalam mengerjakan soal ujiannya. Dengan mudah dan cepat mereka mencari jawaban di embah google. Atau bahkan ada orang tuanya yang mengerjakan soal ujiannya.
Hanya dalam hitungan menit mereka bisa langsung selesai mengerjakan soal ujiannya. Padahal waktu yang disediakan masih lama. Itu Lika liku kegiatan ujian online. Dampaknya sangat membuat para siswa jadi malas untuk belajar.
Berbeda sekali ketika belajar sudah mulai offline, ujianpun dilaksanakan secara offline. Disini siswa merasa sangat tidak nyaman, karena mereka sudah mulai terbiasa melakukan ujian online. Terlihat dari wajahnya mereka sangat tidak suka ketika mengetahui kalau ujian akan dilaksanakan secara offline.
Daaaan hasilnya sangat mencengangkan, mereka yang di bawah rata-rata, hasil ujian nya sungguh mengecewakan. Ketika saya mengoreksi hasil ujian mereka. Masih sangat terasa sekali dampak dari belajar dan ujian online yang mereka jalani selama dua tahun ini.
Dari pembiasaan yang amat sangat kurang baik untuk jiwa dan sikap para siswa kita, akibat belajar daring. Semoga tidak akan terulang lagi pembelajaran daring ini. Karena pembelajaran daring sangat membuat siswa menjadi malas belajar.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Ulasan yang mudah difahami. Memberikan ilmu menambah wawasan, Bu
Terima kasih babeh atas apresiasinya