Neli Wardani

Guru BK di SMA N 2 Bukittinggi...

Selengkapnya
Navigasi Web
Soup Buah 4 M (Day 45)

Soup Buah 4 M (Day 45)

Oleh : Neli Wardani

Tak ada maksud untuk membuat orang lain mengagumi atau memuji. Apalagi untuk membuat orang lain iri. Ini hanyalah sekedar berbagi ditengah pandemi. Akan lebih aman kalau makanan dan minuman kita buat di rumah sendiri, tanpa harus pergi keluar untuk mencari kebeberapa lokasi. Bisa-bisa kita malah ditangkap polisi, karena tidak ngikut program PSBB yang telah dicanangkan ini.

Ya, hanya itu alasannya saya menulis kali ini. Saya mau sedikit berbagi apa yang saya buat di rumah sendiri. Mungkin tidak terlalu menginspirasi bagi teman-teman yang sudah ahli. Saya berharap masih bermanfaat bagi teman-teman yang baru mencoba pertamakali.

Jenis minuman yang saya buat ini diberi nama oleh anak-anak saya sendiri. Mungkin karena merasa puas, enak dan dapat membuat mereka mandiri dengan membuat sendiri. Sop buah 4M, itulah nama yang mereka beri. Kepanjangan 4M itu adalah mudah, murah, merah dan meriah karena bisa dibuat sambil berdiri. He..he…

Mudah, karena memang tidak sulit untuk membuatnya dari awal sampai jadi. Tinggal potong-potong buah-buahan yang ada, lalu masukkan dalam mangkok yang sudah dicuci. Tuangkan sirup marjan merah dan susu kental manis putih sebanyak yang disukai. Beri sedikit garam agar terasa lebih mantap dan yummi.

Murah, karena bahannya memang tidak terlalu mahal untuk kita beli. Sup buah 4M ini dapat menggunakan semua jenis buah yang kita sukai. Bisa semangka, pepaya, nanas, melon dan masih banyak lagi jika disukai.

Merah, karena warna putih susu dikalahkan oleh warna sirup yang merah ketika keduanya dicampuri. Kita menjadi merasa segar dan berambisi untuk melepaskan dahaga setelah berpuasa sejak pagi. Semangat untuk melaksanakan ibadah malam juga meningkat dengan warna merahnya ini.

Meriah, karena jenis buah yang digunakan boleh bervariasi. tampilannya menjadi  berwarna warni. Kita jadi berselera dan segera ingin melahapnya dengan wajah berseri-seri. Benar-benar yummi. Kami sekeluarga menyukainya dan hampir membuatnya setiap hari. Semoga menginspirasi. 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Tergugah mencoba membuat, tergugah mencicipi, hmmm segarrt

05 May
Balas

waah.. bu anel bikin ngiler ja.. Sup buah.. ide bagus simple aktionnya untuk menu buka puasa. mantap bu

05 May
Balas

Jadi ngiler ingin mencicipiSup buak 4M nan dinanti Entah kapan menghampiri

05 May
Balas

kapan-kapan kalau bikin lagi dikabari, tapi berharap bu Liknanya yang kerumah kami. dengan senang hati kami menanti.

05 May

Baiklah ni, dengan rendah hati insya Allah akan di tepati hihihihi

05 May
Balas

Kami nanti dengan hati suci..Semoga Allah meridhai....

05 May

Terimaksih bu Kartina yang saya sukai....Pujian ibu sangat menyenangkan hati...Membuat saya makin semangat lagi...hi..hi..

05 May
Balas

Betul2 menginspirasi.........Bisa jadi referensi....Bukan karena ngriri....Tapi memang karena SOP buahnya pengen dicicipi.......

05 May
Balas



search

New Post