Ngudyo Rahayu

Saya seorang guru di Sekolah Dasar Negeri 4 Tambakasri, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Saya selalu tertarik untuk menulis meskipun ilmu saya s...

Selengkapnya
Navigasi Web

Tips Agar Berhasil Menyampaikan Keberatan Kepada Kepala sekolah Yang Otoriter

Tips Agar Berhasil Menyampaikan Keberatan Kepada Kepala sekolah Yang Otoriter

#Tantangan Gurusiana Hari Ke-7

Tidak semua bawahan berani menyampaikan keberatan atas suatu kebijakan yang ditetapkan oleh atasan yang otoriter. Dalam hal ini kita akan memfokuskan subyeknya adalah kepala sekolah yang otoriter dan para dewan guru di suatu sekolah. Apakah masih ada kepala sekolah yang otoriter? Barangkali ada.

Berikut tips menyampaikan keberatan kepada kepala sekolah yang otoriter agar diterima dan tidak ada masalah di belakang hari. Namun tips ini tidak berlaku pada kepala sekolah yang demokratis dan bijaksana.

1. Mintalah waktu untuk bicara berdua, dan biarkan ia yang menentukan kapan waktu dan dimana tempatnya

2. Bawalah oleh-oleh makanan ringan yang ia sukai

3. Gunakan bahasa yang sopan tetapi santai, jangan menunjukkan ketegangan atau sebaliknya jangan terlalu tampak menghiba

4. Awali dengan kalimat-kalimat pujian atas keberhasilannya dalam mengelola dan memimpin selama ini, namun jangan terkesan berlebihan. Cukup tunjukkan bahwa kamu mengapresiasi atas keberhasilannya selama ini, dan tunjukkan sikap bahwa selama ini kamu sudah mendukungnya sepenuh hati

5. Jangan menyinggung sedikitpun atas kekurangannya baik dalam bersikap maupun dalam tugas manajerial

6. Sampaikan apa yang menjadi ganjalan hatimu atau hal-hal yang kurang kamu setujui, dan jelaskan alasan-alasanmu secara logis. Pada event ini, kamu harus menyampaikannya dari hati ke hati, aturlah intonasi dan volume suaramu supaya tidak terdengar keras

7. Pandanglah wajahnya ketika kamu menyampaikan keberatan-keberatanmu atau ketidak-setujuanmu, namun tatapan mata kamu harus ringan dan bersahabat

8. Jangan terkesan memaksakan pendapatmu

9. Akhiri kalimatmu dengan minta maaf dan berterima kasih atas waktu yang dia sediakan untuk berbicara denganmu. Dan jangan lupa sampaikanlah bahwa keberatanmu itu dalam rangka kebaikan bersama

10. Tunggulah dia menjawab keberatanmu dengan santai, jangan terkesan tegang

11. Pandanglah wajahnya ketika ia menjawab keberatanmu, dan berikan senyuman

12. Jangan potong pembicaraannya sampai ia menyelesaikan pembicaraannya

13. Jika keberatanmu diterima, segeralah berterima kasih karena keberatanmu sudah direspon dengan baik, dan yakinkan bahwa kamu akan bersikap sportif dengan keputusan selanjutnya

14. Jika keberatanmu masih dipertimbangkan, segeralah berterima kasih karena keberatanmu sudah direspon dengan baik, dan berikan kalimat-kalimat yang intinya kamu berharap keberatanmu nantinya diterima

15. Jika keberatanmu masih juga ditolak, tetaplah berterimakasih atas waktu dan tempat yang dia sediakan untukmu

16. Jangan menunjukkan muka masam seandainya keberatanmu masih dipertimbangkan atau ditolak

17. Tetaplah tersenyum apapun hasil yang kamu terima

18. Jika pembicaraan sudah selesai, silakan keluar ruangan dengan mengucapkan permisi dan bersikap santun. Jangan memulai materi pembicaraan lain di luar esensi, agar dia tahu bahwa keberatanmu itu benar-benar penting.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren.. Terimakasih tipsnya bunda

29 Jun
Balas

Trimakasi, Bu.

25 Jul

Resepnya ok banget Bu, makasih tripnya...

29 Jun
Balas

Trimakasih kunjungannya, Bu.

25 Jul

Sukses selalu ya Bu dan tipsnya keren. Salam literasi

30 Jun
Balas

TRIms.bund tipss nya

28 Jun
Balas

Sama2, Bund.Salam Literasi

29 Jun

makasih tipsnya bun, bermanfaat sekali

30 Jun
Balas

Trimakasih banyak atas kunjungannya, Bu.

25 Jul

Kereeeen tipsnya bu. Sukses selalu

28 Jun
Balas

Trimakasih, Bun...Salam Literasi

28 Jun

Tips yang istimewa....perlu dicoba ini Bun...Salam literasi

28 Jun
Balas

Tips yang istimewa....perlu dicoba ini Bun...Salam literasi

28 Jun
Balas

Hahaha. Monggo dicoba, Bunda.

29 Jun

Terima kasih tipsnya Bu

28 Jun
Balas

Sama-sama, Bund...Salam Literasi!

28 Jun

Waw...keren tipsnya

29 Jun
Balas

Trimakasi atas kunjungannya, Bu.

25 Jul

Wah.kereeeen

28 Jun
Balas

Trimakasih koreksi dan kunjungannya, Bun.

28 Jun

Tak ctet ini bund tipsnya

28 Jun
Balas

Trimakasih, Bu. wkwkwkw...Trimakasih atas kunjungannya.

25 Jul

Tips yang patut dipraktikan bunda!!

30 Jun
Balas

Okay Bunda. Mari dicoba.Trimakasih kunjungannya ya, Bun.

25 Jul

Trmksh tips nya Bu...

28 Jun
Balas

Sama-sama ya.Trimakasih kunjungannya juga...Salam Literasi

28 Jun



search

New Post