nikmatil hasanah

Guru SMAN 2 Situbondo Jawa Timur...

Selengkapnya
Navigasi Web

Menarik atau tidak? Just write!

Berbagai kekhawatiran terbayang di kepala saat akan menulis. Bagaimana jika orang tidak tertarik membaca tulisanku? Bagaimana jika orang menilai tulisanku miskin ide, kosakata yang diulang-ulang, alur tidak jelas, judul tidak mengundang minat, serta lebih banyak lagi pikiran-pikiran negatif yang muncul. Belum apa-apa, semangatku sudah turun. Apalagi ketika membaca buku-buku best seller serta artikel-artikel luar biasa yang telah dibaca oleh ribuan bahkan jutaan pembaca, muncullah pertanyaan, "Mungkinkah aku bisa?".

Kebiasaanku membaca berbagai genre novel, termasuk novel remaja, yang sebagian penulisnya juga masih remaja, membuatku berpikir. Mereka yang masih belia begitu percaya diri menerbitkan karyanya, mengapa aku masih saja merasa minder. Aku pun lantas menertawakan diri sendiri, bagaimana bisa tahu tulisanku bagus atau tidak jika aku tak pernah menulis.

Ketidaksengajaan menemukan flyer program Satu Guru Satu Buku, kerja sama Komnasdik Jatim dengan media Guru ini membuatku mantap untuk belajar dan rutin menulis. Mengekspresikan segala hal yang kurasakan, menuangkannya dalam bentuk tulisan. Cukup menulis saja, dengan senang, tanpa terbebani apakah tulisanku menarik atau tidak. Yeah, just write!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post