Noerhayati

Guru MAN 1 Model Bukittinggi ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mata Bintang

Mata Bintang

Kekakuan mulai semakin mencair. Lelaki Imoet yang awalnya agak cuek tampak kian meminggirkan egonya. Karena sejatinya ia pun sebenarnya tersiksa dengan sikapnya yang dingin.

"Orang tua Abang jualan kaca mata ya?" Tanya Tek Nun mencoba mencairkan suasana.

"Kok tau?"

"Karena ada binar-binar cinta di mata Abang?"

"Makan tu gombal," ucap Lelaki Imoet sambil berjalan ke beranda depan.

Dug...

Tek Nun terkejut. Ia merasa usahanya tak membuahkan hasil. Badannya merasa lemas dan kuyu. Lalu, terhenyak duduk di kursi sofa.

"Dek, sini," terdengar Lelaki Imoet memanggil dari luar.

"Serius ini?" Tanya Tek Nun dalam hati.

"Iya serius. Ayo buruan," ucap Lelaki Imoet seakan mendengar suara hati Tek Nun.

Mendengar hal demikian, baterai semangat Tek Nun kembali terisi penuh. Padahal hampir saja lowbatt. Namun, karena mendengar panggilan Lelaki Imoet langsung kembali full.

"Iya iya," jawab Tek Nun bergegas menuju teras depan.

"Ada apa, Bang?" Mau Adek buatkan kopi?"

"Mantap. Iya iya, sekalian cemilannya bawa ke sini."

Lebur sudah kekauan yang terjadi semenjak semalam. Mata yang awalnya bertaburan kekesalan sekarang sudah berganti dengan ribuan bintang kebahagiaan.

Mata-mata bintang seakan bertebaran menerangi kegelapan semenjak semalam. Suasana rumah kian terasa terang. Apalagi suasana hati melebihi terangnya bintang yang bertebaran di langit.

Cinta itu saling menguatkan. Jika masih kuat lanjutkan, namun jika tidak silakan lambaikan tangan.

#menulisitusedekah

#virusbahagia

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren. Tebarkan virus bahagia melalui tulisan. Sukses

04 Feb
Balas

Terima kasih, Bunda. Salam literasi.

04 Feb



search

New Post