Nofa Defita,S.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
BOS TERKENDALI

BOS TERKENDALI

#Tantangan hari ke 29, Tahun ini Mendikbud mengupas penyaluran Dana BOS dengan transparansi yang harus dilakukan oleh Kepala Sekolah. Pak Nadiem mengatakan bahwa Kepala sekolah wajib memajang penggunaan dana BOS agar bisa dilihat oleh Orang Tua dan masyarakat. Tujuan beliau benar, agar masyarakat dan orang tua bisa melihat transparansi pertanggungjawaban penggunaan dana BOS yang dipimpin oleh masing-masing sekolah.

Hal positif yang bisa diambil dari instruksi Mendikbud adalah agar orangtua serta masyarakat yang dihimpun dalam komite sekolah bisa melihat kelemahan atau kekurangan dalam penggunaan dana BOS yang selama ini selalu dicurigai penggunaan. Sebagian orang yang tidak tahu juknis-juknis penggunaan dana ini selalu berpikir ada penyimpangan-penyimpangan dalam pengelolaannya. Tapi bagi sebagiannya yang mengetahui bahwa Dana BOS ini tidak mampu memenuhi sepenuhnya operasonal sekolah yang minim. Dengan demikian, sebagai Kepala Sekolah tidak perlu lagi was-was atau pun takut dalam penyaluran dana yang diberikan pemerintah ini sesuai dengan jumlah siswa yang ada di sekolah.

Besar harapan kita, seluruh Kepala Sekolah bisa menjalankan instruksi Pak menteri ini dengan baik dan transparansi. Jika ini berjalan dengan semestinya maka tidak akan ada lagi Kepala Sekolah yang masuk bui akibat penyelewengan penggunaan Dana BOS yang selama ini kita lihat dan kita baca di Media Massa yang terjadi di berbagai daerah yang akhirnya merugikan dirinya sendiri.

Yakinlah, jika pengunaan dana ini tersalurkan dengan baik berdasarkan juknis-juknis yang diatur, maka seluruh sekolah mampu memenuhi sarana dan prasarana sekolah dengan sangat baik sesuai kebutuhan sekolah.

26 Februari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post