Nora Vitaria

Penulis bernama Hj. Nora Vitaria, M.Pd. dilahirkan di Prabumulih, Sumatera Selatan tahun 1964 merupakan putri pertama dari enam bersaudara. Buah hati pasangan B...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mendung Lagi

Mendung Lagi

Tantangan Hari Ke- 14

#TantanganGuruSiana

Pecah pekik histeris bungsu

Membaca hasil pengumuman SBMPTN

Dirinya belum dinyatakan berhasil

Mental anak masih lemah

Tak kuat menerima kegagalan

Tersedu-sedu dan menangis menjerit

Kecewa dirinya terlempar dalam barisan

Siang sampai malam membekali ilmu

Pertaruhkan waktu, tenaga, pikiran dan finansial

Bimbel jalur karantina

Nasib baik belum berpihak

/

Membaca postingan temannya

Melihat jejeran nama-nama yang lolos

Hatinya menjerit

Menjadi beban moral

Juara di sekolah tapi gagal

Bungsu menangis bersambung

Matanya sembab dan bengkak

"Capek adek nih, belajar siang malam tapi tidak lolos"

"Teman adek lolos" Katanya menjerit histeris

/

Terenyuh menyaksikan bungsu

Dia belum siap menerima kegagalan.

Sabar ya Nak! Kegagagalan yang tertunda

Tetap semangat Nak!

Masih ada langkah lain

Mohon doa pada Allah

Insyaallah ada rencana yang lebih baik

Ya Allah berilah yang terbaik untuk putri kami

Semoga mendung ini segera berakhir

Dapatkan cahaya keberkahan darimu

Aamiin YRA

Bengkulu, 14 Januari 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga si Bungsu sabar menerima kekalahannya bunda. Masih ada kesempatan yang mungkin lebih baik dari yang diharapkan. Salam santun Bunda.

14 Jun
Balas

Ya Bu Yessi makasih suppotnya. Semoga Allah beribyang terbaik.

14 Jun



search

New Post