NUNUNGNUR, M.Pd - GURU TATA BOGA

Guru Tata Boga di SMKN 2 Subang Propinsi Jawa Barat...

Selengkapnya
Navigasi Web
Virus  Malas

Virus Malas

Beberapa waktu yang lalu CEO Media Guru Indonesia memberikan tantangan menulis kepada para gurusianer untuk menulis 30 hari, 100 hari dan 365 hari. Hmmmm…sesuatu banget ya, menulis secara rutin tiada berhenti bagi saya yang pemalas, memang berat banget.

Saya sendiri, sekalinya berhenti menulis kalau tidak ada pemantik nya maka akan kebablasan tidak menulis. Padahal minggu minggu lalu banyak kegiatan kegiatan yang menarik untuk bisa dijadikan bahan menulis contohnya Sidang Korp Calon Taruna/Taruni SMK Negeri 2 Subang, Pelantikan Taruna oleh Wakil Gubernur Jawa Barat, Upacara Hari Sumpah Pemuda, Pertemuan dengan Alumni, dll.

Memang malas itu harus dilawan, malas itu semacam virus yang menggerogoti organ tubuh, jiwa, hati dan pikiran. Sekalinya virus malas itu hinggap dan dibiarkan begitu saja maka bersiaplah untuk menghadapi berbagai kegagalan. Tapi disaat datang virus malas itu dan seketika langsung dilawan maka kebahagiaan akan datang menyertai.

Apa yang biasanya kawan-kawan lakukan untuk melawan rasa malas nya?

Olahraga? Berteriak? Bernyanyi? atau mungkin tertawa sekencang-kencangnya? Saya yakin kawan-kawan punya trik khusus, kalau saya pribadi, dengan melakukan kegiatan tersebut misalnya saya malas makan, maka saya akan makan sebanyak- banyaknya dan itu menandakan bahwa saya sudah melawan virus malasnya.

So lawan virus kemalasannya ya kawan!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Salam literasi

01 Nov
Balas

Terimakasih Pak Dede, salam literasi

01 Nov
Balas



search

New Post