Nur Hilmi Daulay

Nur Hilmi Daulay. Email [email protected]. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
 Sebuah Cake
Tentang sebuah Cake

Sebuah Cake

Sebuah Cake

Oleh : Nur Hilmi Daulay

Apa yang kamu pikirkan ketika melihat sebuah cake?

Tampilannya?

Rasanya?

Resepnya?

Pembuatnya?

Penjualnya?

Pemasarannya?

Awalnya seringkali seseorang tertarik ketika memandang tampilan yang menarik, termasuk melihat sebuah cake dengan bentuk yang bagus, warna yang pas, dan hiasan sempurna. Cake juga merupakan bagian dari sebuah karya seni, semakin artistik ia maka tentu akan lebih mahal pula harganya.

Kesan kedua berlanjut pada rasa. Secantik-cantiknya tampilan, jika rasa tak enak tentu akan mengecewakan. Sebaliknya, jika enak dan cocok di lidah, hampir dapat dipastikan pembeli akan berulang kembali datang untuk membelinya, atau bunda akan sering-sering membuatnya.

Selanjutnya,

Bagaimana resepnya, siapa pembuatnya, jika dijual bagaimana penjualan dan pemasarannya hingga akhirnya sampai ke tangan pembeli merupakan satu kesatuan dari sebuah proses yang utuh dan saling memengaruhi.

Seperti sebuah cake.

Hidup adalah perpaduan semuanya.

Tampilan sebuah cake dapat dianalogikan sebagai penampilan manusia. Tentu saja ia penting. Sama seperti cake yang jika tampilannya tidak menarik, kemasan kotor, apalagi sudah bau, maka meliriknya pun pembeli enggan. Begitu juga manusia, penampilan luar adalah kesan pertama yang akan dilihat orang lain. Seorang yang berpenampilan bersih, rapi, wangi tentu akan lebih menarik daripada melihat seseorang dengan penampian kotor dan bau. Ini tentang kenyamanan terhadap suatu hal.Sebuah hadist bahkan berbunyi : Innallaha Jamilun wa yuhibbul jamaal (sesungguhnya Allah itu indah dan menyukai keindahan).

maka jika Allah saja menyukainya, apalagi kita manusia. Menyukai keindahan adalah fitrah.

Sementara rasa lebih penting dari tampilan.

Rasa ibarat akhlak dan prilaku. Secantik, sebersih, dan serapi apapun penampilan. Hanya akan sedikit saja yang bertahan. Seperti menyicip sebuah cake, bisa jadi mereka datang hanya sekali, memperhatikan, lalu akan meninggalkan karena rasanya yang tidak enak dilidah. Maka jika akhlak buruk, kata-kata tidak enak didengar, atau prilaku yang mudah menyinggung. Bersiaplah untuk ditinggalkan.

Beberapa orang yang sudah tertarik melihat tampilan dan rasa. Tahap selanjutnya adalah membelinya atau membuatnya.

Seseorang yang memiliki passion pada bidang memasak, akan tertarik untuk mengetahui resep dan cara membuat cake tersebut. Ia akan mencari tahu dari berbagai sumber lalu menguji kemampuannya membuat cake yang sama atau setidaknya mirip dengan cake yang ia inginkan. Berhasil? Bisa jadi ada yang langsung berhasil dengan baik melakukannya, bisa jadi pula ada yang harus melakukan kegagalan berkali-kali. .

Resep bagaikan sebuah perencanaan yang matang dalam hidup.

Untuk membuat cake yang lezat, kita perlu merencanakan bahan dan takaran yang pas. Jika belum mahir, sebaiknya kita mencatat resep itu dalam sebuah catatan. Kita perlu berlatih hingga mahir. Bahkan dengan resep yang sama terkadang hasilnya bisa terasa berbeda-beda. Bahkan beberapa orang dengan mental baja berani memodifikasi resep dan melakukan gebrakan mencampurkannya dengan sesuatu yang berbeda dengan yang lainnya, sehingga muncul resep baru. terkadang memang diawali dengan kegagalan, tapi sebuah keberhasilan akan lebih bernilai setelah melaluinya. Sebuah kreatifitas selalu berasal dari sebuah proses. Semakin unik sebuah kreatifitas maka akan semakin mendapat perhatian dan dinilai secara “mahal”.

Agar sebuah cake ada dan sampai kepada orang yang mengkonsumsinya,tentu karena hasil karya pembuat cake dan jasa seorang penjual.

Mereka yang melakukan berbagai cara agar cake itu sampai kepada peng-konsumsinya dengan baik. Mengkalkulasi modal dan selisih harga sebagai usaha manajemen kuangan. Penjual cake yang baik akan berusaha berkomunikasi kepada pembeli meminta testimoni tentang kekurangan cake nya dan terus melakukan perbaikan dalam kualitasnya.

Pembuat dan penjual cake dalam hal ini kita analogikan orang-orang yang mendukung kita untuk mengembangkan diri. Orang-orang ini adalah orang terdekat yang bisa kita percaya seperti keluarga dan sahabat. Mereka tidak akan segan-segan menilai atau tidak marah jika dinilai untuk kebaikan bersama.

Sebuah pemasaran juka diperlukan untuk mengembangkan penjualan cake. Pemasaran di sini kita pandang secara luas. Bagi cake yang ada di toko penjualan bisa dilakukan secara soft selling atau hard selling. Sementara sebuah cake rumahan yang dibuat bukan dengan tujuan untuk dijual, dapat juga dibuat dan dibawa sebagai oleh-oleh untuk orang lain atau sebagai sajian menjamu tamu di rumah. Semakin baik pemasaran yang dilakukan maka akan semakin banyak yang membeli atau menyicipi cake yang telah dibuat.

Dalam hidup, pemasaran sebuah cake bagaikan sebuah “silaturrahmi”. Semakin baik hubungan kita dengan manusia (hablumminannas), maka akan semakin banyaklah rejeki yang datang. Maka jangan anggap remeh silaturrahmi.

Bagi orang yang diet,

atau berpantang dengan cake,

ibarat mereka yang sebenarnya ingin berteman,

tapi bisa jadi belum punya alasan yang tepat untuk mengenalnya lebih dalam.

Sebuah cake,

Bagaimanapun cantiknya, bagaimanapun rasanya,

Jika seseorang terlanjur tidak menyukainya, maka ia akan menjauhinya.

Bagi pecinta cake,

Bagaimanapun buruknya pada awalnya.

Ia akan terus berusaha memperbaikinya dari sisi rasa, tampilan, memperbaiki kualitas penjual, pemasaran, hingga menjadi baik dan layak.

== Wallahua’lam===

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post