Nuriati Sinaga

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Sambal teri tempoyak durian

Sambal teri tempoyak durian

" Ma ini kami bawa durian." Kata anak ku pada Minggu sore kemaren. Mereka menenteng 4 buah durian yang ukuran sedang, tidak terlalu kecil dan tidak terlalu besar. Memang di rumah itu kami semua penggemar buah yang berduri keras  satu ini (Durian)

Saya pun segera ambil pisau untuk membuka buah tersebut. Buah pertama yang kami buka rasanya masih enak manis legit.

Lanjut buah ke dua rasanya hambar manisnya kurang dapat. Lalu tetap kami manfaatkan. Keluarkan daging dari bijinya simpan 1 malam, tadi sore sudah siap untuk dimasak.

Jadilah  "sambal teri tempoyak durian."

Bahan -bahan

1.100 grm daging durian yang sudah di asamkan 

2.100 gram .ikan teri yang ukuran besar  

3.5--10 buah cabe rawit + 5 buah cabe merah keriting . 

4.3 siung bawang merah 

5. 1.siung bawang putih 

6.2 lembar daun salam 

7.350 ml santan/ air 

8.garam dan gula secukupnya 

 

Cara membuat:

Semua bumbu di haluskan kecuali daun salam.

Tumis bumbu sampai harum , masukkan ikan teri yang sudah di bersihkan dan daging durian. Setelah di aduk rata masukkan santan / air. Sudah mendidih tambahkan garam dan gula.

Tunggu sampai mengental sesuai selera mau berkuah juga bisa. Jadilah  "teri tempoyak durian"  buatanku sore ini.  Cocok dengan cuaca dingin makan dengan nasi hangat.

Tantangan menulis ke- 35.

Teluk kuantan,12 Januari 2021.

 

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Lezatnya....pengen coba buat Saya. Terima kasih resepnya Bunda

11 Jan
Balas

Silahkan Bun terima kasih

12 Jan

Silahkan Bun terima kasih

12 Jan

Mantab reportasenya, enak sambel terinya. salam sukses berkarya bu

11 Jan
Balas

Terima kasih pak

12 Jan

He he datanglah enak Lo.Terima kasih semoga sama suksesnya bu

11 Jan
Balas

He he datanglah enak Lo.Terima kasih semoga sama suksesnya bu

11 Jan
Balas

He he datanglah enak Lo.Terima kasih semoga sama suksesnya bu

11 Jan
Balas

Wah, bisa datang bertamu kayaknya. He he he. Mantap tulisannya. Sukses selalu Bu

11 Jan
Balas



search

New Post