Nur Komar

Menjadi sebaik-baiknya manusia dan terus belajar dari kekurangan...

Selengkapnya
Navigasi Web

Malaikat kecil

"MALAIKAT KECIL"

Oleh : Nur Komar

Pengajar bidang studi Matematika di sekolah menengah di Jakarta.

Di antara kita pasti pernah mengalami mengobrol dengan anak - anak. Dunia mereka sungguh berbeda dengan dunia kita.

Dunia mereka penuh canda dan senyum diwajah mereka. Namun mereka juga punya rasa simpati, ingin dihormati, dipuji bahkan mereka juga punya rasa ingin dihargai.

Ketika mereka ingin didengar cerita dari mulut mereka, mereka terlihat sangat gembira menceritakan apa yang sedang atau yang sudah mereka alami penuh dengan senyum di wajahnya.

Kita akan mendengarkan aliran cerita yang tanpa dibuat - buat. Kita seperti di dongengkan oleh cerita mereka. Kita bahkan juga ikut tersenyum bahkan hingga tertawa terbahak - bahak kalau ada cerita mereka yang lucu. Dan merekapun ikut juga tertawa lepas. Itulah dunia mereka.

Namun apa yang terjadi bila kita tak mau mendengarkan cerita mereka?

Mereka akan menunjukan kemarahan dan ketidaksukaan kepada kita. Mereka akan langsung cemberut, ada yang marah bahkan ada yang menangis.

Faktanya adalah mereka ingin didengar dan ingin dihargai.!

Bagaimana cara anda ketika mereka ingin menanyakan sesuatu?

Hampir sebagian besar, kita hanya berdiri tanpa mau membungkukan badan atau berjongkok sejajar dengan tinggi mereka!

Dengan kita berdiri, mereka merasa tidak dihargai. Mereka berpikir bahwa kita tak mau mendengarkan apa yang mereka inginkan.

Tapi berbeda tatkala kita mendengar sambil berjongkok serta ketinggian mereka setara, mereka akan mengutarakan sesuatu dengan tulus dan lancar keluar dari bibir mereka.

Itulah kelebihan mereka, tatkala kita bisa memahami bahasa tubuh maupun bahasa lain dari dunia kecil mereka.

Mereka punya rasa ingin dihargai.

Itulah rasa yang sudah ada ketika mereka bawa ke dunia ini.

Semoga kita selalu bisa memahami, belajar dan memetik pelajaran dari dunia kecil mereka.

®my little notes

Coretan kecil yang terserak

Catatan kecil seorang pendidik

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Terima kasih, mas zaenal Arifin sudah mampir di lapak saya.

05 Mar
Balas

Terimakasih mbak Rita Indrawati atas atensinya. Semoga kita bisa membawa Malaikat kecil lebih baik dan berguna untuk sesamanya.

05 Mar
Balas

Terima kasih inspirasi paginya, barakallah.

05 Mar
Balas

Luar biasa, sudah berbagi cerita tentang 'Malaikat Kecil.'

05 Mar
Balas



search

New Post