Pamula Trisna Suri

Lulusan dari FIK UNY tahun 2009, lahir di Purworejo dan tumbuh besar di kota berhati nyaman, Yogyakarta. Merantau ke Pulau sumbawa selama kurang lebih li...

Selengkapnya
Navigasi Web
PERANG  SOAL

PERANG SOAL

Musim hujan tidak menghalangi pembelajaran PJOK yang biasanya dilakukan di luar ruangan. Sudah disesuaikan dengan Progam semester bahwa pada akhir pembelajaran mendekati semester akhir pembelajaran dilakukan di dalam kelas dengan materi kesehatan maupun materi lainnya.

Materi yang berhubungan dengan kesehatan adalah Pertolongan Pertama pada Kecelakaan yang biasa disingkat dengan P3K. Materi ini termasuk materi yan menyenagkan karen asering terjadi dikehidupan kita terutama mata pelajaran PJOK karena olahraga rentan dengan terjadinya cidera jika tidak melakukan pemanasan dan tidak berhati-hati saat melakukan gerakan.

Materi di dalam kelas biasanya dilakukan dengan metode ceramah maupun diskusi kelompok. Kali ini saya memakai permainan kecil agar mereka antusian dan tidak bosan dalam belajar. Permainan ini bernama perang soal. Sebelumnya saya meminta mereka membaca materi kemudian membuat lima soal dan membubuhkan jawabannya di bawah soal tersebut. Setelah selesai membuat soal, siswa berpasangan saling tanya jawab sehingga satu siswa sudah menguasai sepuluh soal yaitu lima dirinya sendiri dan lima soal lagi dari teman lainnya. Setelah menguasai soal dari teman lain, maka siswa tersebut berpindah tempat ke teman lainnya hingga waktu pelajaran habis sampai berapakah soal yang sudah mereka kuasai.

Agar tidak menimbulkan keributan, alangkah lebih baik pasangan dan giliran selanjutnya ditentukan oleh guru sambil sesekali meminta sepasang siswa maju ke depan untuk mempraktikan bagaimana permainan perang soal ini dilakukan. Perang soal ini diharapkan mampu mempermudah proses belajar mengajar dan pemahaman siswa meningkat.

Selamat mencoba, salam literasi!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sangat inspiratif, bu guru. Boleh dicontek ni ya. Salam sehat dan sukses selalu. Barakallah.

07 Nov
Balas

Hee, terimakasih bunda.. Bljr byk dr bunda Aktif bgt menulis. Hee

07 Nov



search

New Post