Pinta Turang Dabutar

Seorang guru biasa yang masih terus belajar untuk meningkatkan potensi diri. Mengajar di SMK Negeri 1 Tapaktuan, jurusan Akuntansi. Alhamdulillah mempunyai 2 an...

Selengkapnya
Navigasi Web
Alhamdulillah, Terima Kasih MGI

Alhamdulillah, Terima Kasih MGI

Tiada untaian kata yang lebih indah yang dapat saya ucapkan selain Alhamdulillah, segala puji bagi Allah atas segala keindahan skenario hidup yang diberikan - Nya kepada saya. Alhamdulillah di tengah semua keterbatasan fisik yang saya miliki Dia memberikan ilham serta hidayah-Nya kepada saya sehingga bisa menyelesaikan penulisan buku The Power of Do'a ini.

Terima kasih yang tak terhingga juga turut saya ucapkan kepada keluarga besar Media Guru Indonesia, khususnya bapak Ihsan Mohammad, mas Eko Prasetyo, bu Nureni, bu Rifqy, bu Khoen Anthy (sang editor yang penyabar dan baik hati) serta seluruh anggota MGI yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu.

Lebih khusus lagi kepada semua peserta pelatihan Sagusabu online 1 yang selalu saling memotivasi satu dengan yang lainnya.

Alhamdulillah berkat dukungan dari kalian semua, satu lagi mimpi hidup saya kini terwujud, yaitu mempunyai buku hasil karya sendiri.

Sungguh saya tidak akan mampu membalas kebaikannya kalian semuanya. Saya berdo'a agar Allah memberikan balasan yang berlipat ganda, karena sesungguhnya Dialah sebaik-baik pemberi balasan.

Buku ini adalah kisah nyata tentang diri saya sendiri.

Saya adalah seorang guru dengan kondisi fisik yang kurang sempurna. Sehingga harus menggunakan motor roda tiga jika hendak bepergian kemana-mana.

Begitu banyak orang yang tidak mengetahui bagaimana keadaan saya saat ini. Bahkan kawan2 sekolah atau kuliah dulu pun banyak yang heran dan bahkan tidak percaya jika sudah mendapatkan informasinya atau bertemu langsung dengan saya.

Dan di tengah kelemahan fisik ini, Allah mempercayakan saya menjadi seorang single parent bagi dua orang anak saya yang saat ini masih berusia 10 dan 11 tahun. Saya menjalani single parent ini sudah sembilan tahun, tepatnya saat anak ke dua saya masih berusia 8 bulan.

Saya memang bukan tipe orang yang suka curhat di medsos, bahkan kpd orang lain pun saya sangat jarang curhat. Sehingga bisa dibilang hanya orang-orang tertentu saja yang mengetahui kisah hidup saya.

Jujur, bukan karena kesombongan yg membuat saya tidak suka curhat, melainkan karena saya lebih senang curhat langsung kepada Allah SWT, Sang penggenggam jiwa saya. Sebab Dia Yang lebih mengetahui apa jalan keluar dari setiap permasalahan yang saya hadapi. Dia juga yang lebih mengetahui apa yang terbaik bagi saya dlm menjalani kehidupan ini.

Lalu mengapa saya menulis buku ini??

Itu karena saya ingin berbagi kpd para pembaca. Dengan harapan agar bisa menjadi sebuah inspirasi atau penyemangat bagi mereka sehingga tetap bersabar dan ikhlas dlm menjalani setiap ujian yang Allah berikan kepada kita.

Walau saya sadar bahwa buku ini masih sangat jauh dari kata sempurna. Sangat banyak kekurangan di sana-sini. Untuk itulah saya sangat mengharapkan kritik dan saran dari para pembacanya demi perbaikan tulisan dan juga buku-buku saya di masa yang akan datang.

Sekali lagi terima kasih Media Guru Indonesia 😍😍

"The Power of Do'a".

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Subhanallah, Allahuakbar, sangat bermanfaat dan menginspirasi. Semoga Allah SWT memudahkan segalanya. Aamiiin ya robbal'alamin. Salam semangat.

16 Oct
Balas

Barokallah Bunda.... Semangat... Salam

17 Oct
Balas

Barakallah kk, selalu mengisnpirasi dan memotivasi, semoga Allah SWT selalu memudahkan urusan kk.

16 Oct
Balas

Alhamdulillah wa barakallah bun, tulisan yg menginspirasi.Sukses selalu dan tetap semangat y bun..

07 Nov
Balas



search

New Post