Puri Astuti

Seorang guru yang masih belajar meninggalkan jejak kebaikan untuk kebermanfaatan. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Sebuah Refleksi Untuk Berkaca Diri
http://ipbmengajar.rf.gd/2020/05/03/603/?i=1

Sebuah Refleksi Untuk Berkaca Diri

Pendidikan dan pengajaran adalah dua hal yang berbeda. Meskipun keduanya memiliki kesan yang sama, namun terdapat perbedaan yang substansial. Pengajaran merupakan salah satu cara yang digunakan dalam pendidikan. Jadi dapat dikatakan bahwa pengajaran merupakan implementasi dalam pendidikan itu sendiri. Sedangkan pendidikan hakikatnya merupakan sebuah proses untuk bisa menggali dan mengembangkan potensi anak agar ia dapat hidup merdeka sebagai manusia sesuai dengan yang dikodratkan Tuhan.

Realita pendidikan Indonesia saat ini menjadi kurang relevan dengan pemikiran KHD tentang konteks pendidikan. Dimana pendidikan yang diinginkan oleh KHD adalah sebuah proses untuk menjadikan anak berkembang sesuai dengan potensinya masing-masing. Hal ini diibaratkan oleh KHD seperti tumbuhan yang akan bertumbuh kembang dengan baik apabila berada pada tanah yang subur dan dipelihara dengan baik. Bahwa padi akan tumbuh menjadi tumbuhan padi yang baik atau bahkan terkena hama. Namun padi tidak akan pernah berubah menjadi tanaman jagung. Pendidikan seharusnya membebaskan semua anak untuk memilih jalannya sendiri sesuai kodrat alam. Saat ini yang terjadi adalah penyeragaman anak, dimana label pandai pada sisi akademik tertentu lebih memiliki pride. Akibatnya potensi anak tidak tumbuh dalam lingkungan pendidikan. Metode dan strategi pembelajaran monoton menambah momok bagi siswa hingga menjadikan kelas berkesan membosankan.

Secara pribadi saya sendiri belum sepenuhnya melaksanakan pemikiran KHD, dimana pendidik harus bisa mengenali, menstimulus, dan mengembangkan potensi siswa dengan beragam metode, singkatnya belum bisa menjadi tanah yang subur bagi tanaman. Pun belum memiliki kemerdekaan dalam menjalankan aktivitas sebagai guru. Administrasi pembelajaran yang menyita waktu, dan asesmen yang menyamaratakan semua siswa sehingga potensi anak belum bisa dimunculkan dalam pembelajaran sehari-hari. Masih perlunya saya pribadi untuk bisa menghadirkan gagasan yang kreatif dalam menyampaikan pembelajaran agar siswa merasa bahagia dan senang berada di sekolah.

Saya berharap kedepannya setalah mempelajari secara intens tentang pemikiran KHD tentang pendidikan akan merubah paradigma saya tentang pendidikan itu sendiri. Bahwa seharusnya sebagai seorang pendidik, guru selain harus mengajarkan pengetahuan juga harus menanamkan nilai-nilai baik. Karena selain sisi akademik, nilai-nilai baik yang ada dalam siswa tersebut juga merupakan potensi yang akan berguna untuk masa depannya.

Pendidikan seharusnya memerdekakan manusia sesuai dengan kodrat alam penciptaan, bukan menyeragamkan. Karena layaknya bunga-bunga yang beraneka rupa, mereka tetap terlihat indah meski tak sama. Keberagaman membuat manusia bisa saling berkolaborasi dan menciptakan eksistensinya masing-masing.

Harapan saya kepada murid-murid saya, agar mereka tumbuh dan berkembang dengan bahagia. Belajar mengenali dan mengikuti pilihan hati mereka untuk menjadi dirinya sendiri meski berbeda. Murid-murid yang juga memiliki kegigihan dalam memperjuangkan pilihannya serta tak pernah lepas dari tuntunan Yang Maha Kuasa untuk saling berwelas asih kepada sesama.

Manfaat yang saya harapkan adalah sebuah paradigma baru yang memantik saya untuk bisa membuat sebuah pembelajaran yang lebih bermakna dan merdeka. Pembelajaran yang berpusat pada siswa agar kelak ia akan menjadi manusia merdeka.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Peran guru begitu penting, dengan menuntun sesuai kodratnya, mengarahkan, mengembangkan potensi yang sudah dimiliki. Semangat untuk ibu guru hebat

24 Oct
Balas



search

New Post