Rachmawati

Lahir di Medan 5 Agustus 1973, menjalani karier sebagai guru sejak tahun 1999 selepas S1 dari Universitas Bengkulu. Sekarang bertugas di SMP Negeri 22 Kota Beng...

Selengkapnya
Navigasi Web

Nuansa Abu Abu

Bagian 5

Hanya berselang lima nenit, bosku yang centil masuk ke ruang tempatku kerja, tergopoh gopoh dia mendekatiku. "San, Adis kemana tuh sama si Bima?"

"Ikut presentasi, Bu." Sherly menjawab pertanyaan Bu Bos yang hobi sekali bergosip.

"Ha?? Ngapain dia ikut ke sana?" Tanyanya lagi.

"Nggak tau, Bu." Jawab sherly singkat.

"San! Coba kamu nasehati si Adis itu. Bima udah punya istri, dia juga udah punya suami." Cerocos Bu Bos.

"Udah, Bu. Sudah sering." Jawabku.

"Kenapa dia masih seperti itu?"

"Ya mana saya tahu, Bu."

"Kamu bilang sama dia, nanti kalau ketahuan suaminya gawat."

"Sudah, Bu. Sudah berkali kali. Nggak mungkin kan saya paksa dia. Dia sudah dewasa bu, pasti bisa berpikir."

"Aduuhh! Semakin akrab saja mereka. Kamu lebih tegas lagi, San." Bu Bos masih saja mempersoalkan hubungan Adis dan Bima.

"Bu, sebagai teman tugas kita hanya menasehati, untuk ikut terlalu jauh tentu nggak bisa. Itu masuk ranah urusan pribadi, Bu." Jawabku. Kepalaku mulai pengeng.

"Coba sekarang kamu WA!" Perintahnya.

Aku melihat ke arah wajah Bu Bos. "Untuk apa, Bu?"

"Kamu bilang ibu nyariin."

"Nggak usalah, Bu." Apa perlunya aku melakukan itu pikirku.

Setelah itu Bu Bos masih saja melanjutkan cerocosannya sampai ke berbagai masalah. Aku pusing mendengarkan celotehannya. Menurutku, sebaiknya Bu Bos bicara saja secara langung dengan Adis.

"Ya udah! Ibu keluar dulu." Katanya.

Kuanggukkan kepalaku. Lalu kutarik nafas panjang. Karena sedari Bu Bos masuk, konsentrasi kerjaku buyar sebuyarnya.

Beberapa hari kemudian, penghuni kantor semakin seru kasak kusuk. Dugaanku tidak meleset. Sejak Adis ikut Bima presentasi, gosip pun semakin santer. Menyebar seperti air bah. Tapi mereka tidak spenuhnya salah, karena Adis sendiri yang sudah berani menghidup sumber ghibah untuk dirinya.

(Bersambung)

#TantanganMenulisHariKe-355

#TantanganGurusiana

#Menuju365Hari

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen cerpennya, Bunda. Salam literasi

15 Jan
Balas



search

New Post