RATNAJUITA.SP

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Ketika mak-mak zoom meeting

Ketika mak-mak zoom meeting

Tagur ke-143

Ketika Mak-Mak Zoom Meeting

Minggu ini adalah minggu dimana para mak-mak harus menampilkan makalah dengan zoom meeting. Yang paling heboh adalah mak-mak yang masih punya anak balita. Apalagi ketika jadwal perkuliahan malam. Pasti ada saja nara sumber-nara sumber baru yang suaranya muncul.Maklum perkuliahan daring ini jadawalnya adalah diluar jam dinas. Jadi kalau ngak sore ya malam.

Malam ini adalah jadwal Buk Yus memaparkan materinya, materi yang disampaikan terhenti beberapa saat karena ada suara-suara dari anak kembarnya yang baru berumur 5 tahun.Ketika mike tidak dimute maka terdengar suara suara balita. Bukan hanya dari sikembar namun juga dari yang lain. Ada yang sedang bercanda, ada yang sedang benyayi da nada yang sedang memanggil-manggil bundanya. Kadang kala yang berumur 7 thnpun muncul disini. Kenapa demikian karena dikelas tersebut dinominasi oleh mak-mak.

Anehnya ketika giliran Bapak yang tampil suara-suara tersebut ngak pernah muncul. Padahal Bapak-Bapak tersebut juga punya anak balita. Kejadian seperti ini tidak sering berlangsung namun, ini adalah salah satu dilemma yang dialami mak-mak, ketika mengajar atau belajar dari rumah.

Namun semua ini tidak menjadi halangan, semuanya tidak pernah dijadikan permasaalahan. Baik oleh pendengar maupun oleh nara sumber.

Tanjung Pati, 16 Oktober 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ulasan yang informatif bu. Sukses dan salam literasi

16 Oct
Balas



search

New Post