Ridyawati

Lewat Seni Bersama Meraih Impian Berinovasi Untuk Terus Berkarya ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Reorganisasi
Dok.Pri

Reorganisasi

Dengung reorganisasi nyaring terdengar di Kabupaten Semarang. Reorganisasi menurut KBBI adalah penataan atau penyusunan kembali kepengurusan. Reorganisasi dilakukan sebagai bentuk penyegaran agar sebuah organiasasi dapat lebih bersinergi. Begitu juga dengan kepengurusan MGMP mata pelajaran Seni Budaya Sub Rayon 03.

Sesudah reorganisasi MGMP Seni Budaya Kabupaten Semarang yang diselenggarakan tanggal 24 Januari 2023 di SMP Negeri 2 Tuntang dengan diketuai oleh Edij Krismartanto,S.Pd serta Penanggung Jawab Suryanto,S.Pd.,M.Si maka sekarang giliran di tingkat sub rayon terutama di Sub Rayon 03.

Hari rabu tanggal 8 Febuari 2023 bertempat di SMP Negeri 1 Ambarawa berlangsung pemilihan kepengurusan MGMP Seni Budaya Sub Rayon 03. Menurut Elia Tabita,S.Pd sebagai Penanggung Jawab bahwa bila MGMP hanya terdiri dari SMP negeri dan swasta saja maka dikatakan sebagai kelompok 03 tetapi bila melibatkan juga dengan sekolah MTs dimaknai sebagai Sub Rayon 03.

Laporan pertanggungjawaban dari ketua periode 2019-2022, Prihatini Ridyawati,S.Pd.,M.Pd memaparkan kegiatan yang dilakukan dengan melibatkan seluruh anggota maupun sebagian baik secara langsung maupun tak langsung.

Kegiatan langsung diartikan seluruh anggota mengikuti workshop maupun bimtek yang diselenggarakan oleh MGMP tingkat Kabupaten maupun Disdikbudpora atau kerjasama antara MGMP tingkat Kabupaten dengan UNNES.

Kegiatan secara tak langsung hanya melibatkan beberapa sekolah di pusat kota, Ambarawa. Seperti kolaborasi beberapa sekolah dengan sekolah di sub rayon lain sebagai pengisi acara kegiatan aubade serta menjadi penari latar dari artis ibukota pada even EXPO 2022 KASMEX Kabupaten Semarang.

Reorganisasi ini berjalan lancar dengan menghadirkan Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Ambarawa Jasmani, S.Pd.,M.Si serta Sugiyati,S.Pd.,M.Pd sebagai penanggung jawab Seni Budaya periode 2019-2022.

Susunan kepengurusan di tahun 2022-2025 mengalami perbedaan dengan tahun sebelumnya hal ini disesuaikan dengan permintaan dari MGMP Tingkat Kabupaten Semarang. Semoga tiga tahun kedepannya dapat memberikan manfaat yang lebih serta menjawab perubahan zaman.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post