RIKA NURUL BAROKAH

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Indahnya Berkarya Dan Berbagi Karya

Indahnya Berkarya Dan Berbagi Karya

Indahnya Berkarya Dan Berbagi Karya

Oleh : Rika Nurul Barokah

Alhamdulillah tahun 2023 sudah kita lalui bersama dengan sehat, selamat dan barokah. Setiap hari kita harus selalu bersyukur atas rahmat dan karunia Allah SWT. Agar kita selalu sehat dan bahagia kita harus selalu menjalani aktifitas yang bisa membuat kita bahagia. Baik itu aktifitas yang bersifat pribadi ataupun yang bersifat kelompok. Banyak aktifitas rutin yang bisa membuat kita bahagia. Asalkan semuanya itu dijalani dengan rasa sabar dan bersyukur. Diantaranya adalah rutinitas dirumah dengan keluarga, kegiatan bekerja di kantor dengan teman sejawat ataupun anak didik kita, hobi menulis kita, kuliner, healing, dan masih banyak lagi. Menulis dan berkarya bisa membuat kita bahagia. Karena dengan berkarya dan menulis kita bisa menumpahkan inspirasi dan unek-unek yang ada dalam hati kita.

Setiap karya tulis kita punya cerita masing-masing. Dalam kesempatan mengikuti lomba menulis pada Mediaguru ini saya selalu merasa bahagia ketika sedang menulis. Saya bisa mengasah otak untuk mewujudkan karya tulisan yang asli saya buat sendiri. Apalagi tulisan saya Alhamdulillah selalu berkesempatan menang untuk setiap bulannya. Tapi dengan hanya berkarya saja tanpa berbagi rasanya sedikit hambar. Ibaratnya rezeki akan terasa lebih nikmat jika kita iringi dengan berbagi ke sesama yang lebih membutuhkan. Begitu juga dengan karya kita, harus selalu berbagi dengan cara memposting pada facebook, website mediaguru, website madrasah, kita viralkan via status atau chat pada WA, dan lain-lain. Selain itu, jangan hanya karya kita yang dibagikan tetapi juga ilmu berkarya kita harus diketoktularkan kepada orang lain. Misalnya kepada anak didik, teman, putra-putri kita atau tetangga.

Tidak ada ruginya jika kita berbagi ilmu. Hal tersebut malah membuat kita menjadi semakin kaya akan ilmu. Semakin berbagi, semkin besar rasa penasaran terhadap menggali ilmu-ilmu yng lebih tinggi. Belajar dan berbagi akan membuat kita awet untuk terus berkarya. Perasaan kita akan bahagia jika kita bisa berbagi dan bermanfaat untuk orang lain. Selain itu muncul perasaan bangga jika karya kita dibaca oleh orang lain. Apalagi jika karya kita disukai oleh beberapa pembaca yang setia. Ditambah lagi buku solo kita banyak peminat yang membeli. Dengan berkarya artinya kita sangat menghargai ilmu pengetahuan. Banyak berkarya, banyak mengembangkan ilmu, dan banyak berbagi karya dan ilmu. Dengan semangat berkarya kita akan lebih menghargai ilmu pengetahuan.

Berbagi karya dan ilmu bisa kita lakukan dengan cara menjadi pembimbing dan pendamping untuk anak didik kita. Dimulai dari memberi contoh dari karya tulis kita kemudian membimbing untuk membuat karya sendiri. Berkarya itu sangat menyenangkan apalagi karya kita bisa dikenal oleh dunia. Oleh karena itu jangan berhenti untuk berkarya dan berbagi karya. Harus selalu berinovasi atas karya kita. Jangan bosan untuk selalu memberi motivasi untuk selalu berkarya. Indahnya berkarya dan berbagi karya. Semakin luas karya kita dikenal, semakin indah juga yang kita rasakan. Mudah-mudahan kita selalu diberikan kesehatan dan kesempatan untuk s bisa berkarya dan berbagi karya. Dan bisa tercapai apa yang kita cita-citakan. Amin….

Kampung B29, 25 Januari 2024

Biografi Penulis

Rika Nurul Barokah, lahir di Jember, 8 September 1982. Guru MTs Negeri 2 Jember. Baru memulai menulis yang keduapuluh kali. Dia dapat dihubungi melalui :

WA : 085203145755

Email : [email protected]

LAMPIRAN FOTO

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post