Rini Sue

Mengajar di SMA N 5 Magelang...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pernikahan: Kontrak Suci dengan Allah

Pernikahan: Kontrak Suci dengan Allah

Hakikat pernikahan dalam Islam adalah menghalalkan hubungan antara laki-laki dan perempuan atas ijin Allah SWT. Ketika seseorang mengucapkan ijab kabul, pada saat itulah melekat hak dan kewajiban yang harus dipenuhi kedua belah pihak. Pernikahan yang didasari rasa cinta akan memberikan energi yang luar biasa pada seseorang untuk melakukan apa pun demi istri atau suami yang dicintainya. Karena sebenarnya istri atau suami kita adalah amanah/ titipan Allah yang harus dijaga.

Semua pernikahan diharapkan dapat mewujudkan keluarga yang sakinah mawadah warohmah. Pasangan hidup yang dapat mencintai dan penuh kasih sayang apa pun kondisinya. Namun semua pernikahan pasti akan mendapatkan ujian maupun godaan. Entah pada tahun ke berapa pernikahan. Peribahasa mengatakan: rumput tetangga kelihatan lebih hijau daripada rumput sendiri. Mengapa ini terjadi ? Temukan pada sabda Rasulullah SAW: Wanita itu adalah aurat(harus ditutupi), bila ia keluar dari rumahnya, maka setan akan mengesankannya begitu cantik (dimata lelaki yang bukan mahramnya). Hadis riwayat At Tirmizy dan lainnya.

Jika diantara kita mengalami keterpikatan dengan seseorang yang bukan mahram, maka berhati-hatilah. Karena sebenarnya panah-panah syetan ada di dalamnya. Kita tak mungkin meraih kebahagian yang sesungguhnya jika berpijak pada rel yang salah. Kita justru akan tergelincir dan jatuh kesakitan pada akhirnya. Terjebak pada nafsu atau hanya fatamorgana. Dengan memperbanyak mengingat Allah SWT adalah solusi untuk mempertahankan kontrak suci pernikahan dan meraih cinta sejati dari-NYA.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Di sana melekat Hak dan kewajiban ..energi untuk berbuat apapun demi pasangannya....saya garis bawahi Bund

20 May
Balas

Betul Pak Agung, sy tulis itu krn prihatin...byk pasangan hidup yg krg bs menjaga amanah..Pdhl Allah sdh mempercayakannya. Trmksh sdh mampir....salam literasi.

20 May

ada nada yang tersimpan di keduanya. Bila bisa mainkan akan langgeng iramanya,Salam ..dan syukron.

20 May
Balas

Iya Pak Yanto, jika bisa saling menjg keharmonisan antara keduanya..pasti bs ktm mimi lan mintuno..

20 May

Iya Pak Tanto, jika bisa saling menjg keharmonisan antara keduanya..pasti bs ktm mimi lan mintuno..

20 May

Mantap, ada nasihat yang bagus bagi kita semua. Barakallah bu Rini. Nulis terus!

20 May
Balas

Trmksh Pak Agus...slmt berkarya dg tulisan2 yg dirindukan byk org. Barokallah..

20 May

Nikah itu Berkah Bagi orang yg terikat keimanan...nikah itu adalah berkah.

08 Jun
Balas



search

New Post