Robingah, S.Pd.SD

Lahir di Banjarnegara, 21 Januari 1970. Bekerja sebagai guru sejak 1998 dan sekarang menjadi Kepala Sekolah di SDN Sukomangli Kec.Patean, Kab. Kendal, Jaw...

Selengkapnya
Navigasi Web
Gempita Hati
Sumber gambar: pixabay.com

Gempita Hati

GEMPITA HATI

Oleh: Ruby

Di sini, fajar membuka hari dengan sedikit rintihan. Syahdunya terhantar hingga menelusup ke celah-celah pendengaran. Rupanya, langit yang kelam tak sanggup menahan beban semalam. Pada akhirnya, gumpalan-gumpalan senyawa menggigilkan dicuraikannya seiring kokok ayam meriuh bersahutan.

Dalam hening yang masih mendekap suasana peraduan, kedua kelopak netra ini segera terpicu untuk merenggangkan katupnya. Sejenak, kusingkap tirai maya jendela di ruang pencerahan. Lisan pun terdiam tatkala kudapati dua lembar tagihan yang harus tertuntaskan. Tak mustahil jika debar jantung terasa berpacu lebih kencang dari adat kebiasaan.

Detik-detik yang kian melaju tanpa toleransi, membuat nyali harus tetap bergelora sepenuh keyakinan. Dinginnya pagi ternyata menghadirkan ironisme pada jasad yang sedang berjuang dalam penggodokan. Selarik demi selarik jawaban telah terlayangkan beberapa waktu yang lalu.

Kini, masih ada satu tahapan yang benar-benar membutuhkan kesungguhan dalam penyelesaian. Usai terjun bebas dari ketinggian sebuah tantangan, semoga perjuangan di akhir tataran ini tak menjumpai rintangan pun kendala sinyal.

Ikhtiar demi meningkatkan kualitas diri, bagiku bukanlah hal yang bersimpangan dengan kodrat sebagai pemilik gender perempuan. Demi waktu, aku tak ingin menyia-nyiakan setiap kesempatan untuk meraih peluang. Berusaha untuk bisa memantaskan diri dalam kancah keprofesian adalah langkah yang kuniatkan sebagai wujud syukur atas segala kenikmatan. Salam semangat untuk semuanya. Semoga kesuksesan berpihak pada kita.

#penyemangatdiri

Bilik Senyap, 13-02-2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Tetap semangat. Salam literasi

13 Feb
Balas

Terima kasih Pak Dede. Salam literasi kembali.

13 Feb

Mantap. Rangkaian kalimat penuh makna dan indah tentang suasana hati. Salut

13 Feb
Balas

keren ulasannya bunda. sehat selalu bunda Robingah.

13 Feb
Balas

Aamiin. Terima kasih, Pak. Sehat juga untuk panjenengan ya.

13 Feb



search

New Post