Rukayah

Rukayah itu namaku, lahir di kota Magetan yang asri pada 21 Juli 1976, SDN Kediren 2 langkah awal mengenyam pendidikan pada usia 8 tahun, melanjutkan ke M...

Selengkapnya
Navigasi Web

Duh...Gusti...

Sejak ada kebijakan Bekerja Dari Rumah (BDR), pembelajaran dilakukan secara daring selama 14 hari,untuk memutus mata rantai penyebaran Covid19. dunia pendidikan juga terkena imbasnya UN untuk jenjang SD, SMP dan SMA serta Uji Kompetensi Keahlian (UKK) di tiadakan . Kebijakan tersebut membuat Kreteria kelulusan yang di tetapkan harus di rubah menyesuaikan situasi.

Di media setiap hari ada informasi terkini tentang Covid19, pada hari ini IG jatimpemrov di Jawa Timur ada 91 orang positif Covid19, 5812 Orang Dalam pengaawasan (ODP), 366 Pasien Dalam pengawasan (PDP) dan 16 Pasien dinyatakan sembuh dan 8 orang meninggal dunia.

Berdasarkan hal tersebut hari ini Menteri Pemberdayaan Aparatus Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia mengeluarkan Surat Edaran Nomor 34 Tahun 2020 yang salah satu butirnya adanya perpanjangan Masa Pelaksanaan Tugas Kedinasan di Rumah/Tempat tinggal (Work From Home) sampai dengan 21 April 2020.

Hari ini karena ada amanaah dari Kepala Sekolah untuk mengadakan Vicon, saya memutuskan ke sekolah karena Wifi di rumah harus berbagi dengan anak-anak yang sedang belajar dengan Vicon juga. Pukul 07.30 di antar suami berangkatlah kami ke Sekolah, perjalanan kami lancar bagaikan tol hanya beberapa kendaraan yang lewat, ku tengok kanan kiri ada beberapa toko yang tutup. kebetulan kami melewati daerah yang zona merah, ada pemandangan yang berbeda di perempatan jalan yang biasanya di manfaatkan sebagai pasar (pasar Krempeng) istilah jawanya, tidak ada aktifitas jual beli di sana, di setiap gang ada banner yang bertuliskan pedagang sayur, sales, dan lain sebagainya dilarang masuk. Melihat keadaan tersebut dada ini sesak, Ya Allah duh Gusti kami mohon tariklah tentara-Mu untuk segera menyelesaikan tugasnya.

Sampai di pertigaan kota ada tulisan di larang masuk ke pusat kota, alun2 dan sekitarnya, kamipun muter menuju ke sekolah, sesampai di sekolah suasana lengang, sepi tidak seperti biasanya ada sekitar 1000 orang yang beraktifitas.

Semoga Musibah ini segera berakhir, Yang positif segera sembuh yang ODP daan PDB negatif semua.

semoga kita bisa meyongsong Ramadhan di tahun ini. Aamiin.

#Tantangangurusiana

Tantangan hari ke10

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Aamiin....

31 Mar
Balas



search

New Post